\ Persebaya Surabaya Tak Peduli Pembekuan PSSI
Persebaya Surabaya. (Foto: Antara/M Risyal Hidayat)
Persebaya Surabaya. (Foto: Antara/M Risyal Hidayat)

Persebaya Surabaya Tak Peduli Pembekuan PSSI

Bola persebaya
Amaluddin • 24 April 2015 13:30
medcom.id, Surabaya: Pelatih Persebaya Surabaya Ibnu Grahan tak peduli meski pemerintah telah membekukan PSSI. Ibnu Grahan tidak ingin memikirkan persoalan yang terjadi di luar lapangan.
 
"Kami tetap fokus dan tidak memikirkan hal-hal yang bersifat nonteknis di luar lapangan," ujar Pelatih Persebaya Surabaya Ibnu Grahan ketika dikonfirmasi wartawan, Jumat (24/4/2015).
 
Pria kelahiran Jawa Tengah itu mengaku akan tetap fokus ke pertandingan menghadapi Persiba Balikpapan dalam lanjutan kompetisi Liga Indonesia musim 2015 yang akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Minggu, 26 April.
  Bahkan, Ibnu telah mengintruksikan kepada Tim Persebaya Surabaya agar tetap fokus menghadapi pertandingan ketiganya di Liga.
 
"Kami tetap profesional, dan tugasnya para pemain ya bermain bola. Jadi, saya sudah ingatkan pemain agar tetap fokus dan konsentrasi pada pertandingan menghadapi tim tamu. Dan itu sudah dibuktikan selama jeda dua pekan kemarin, tim tetap berlatih bahkan beruji coba di Jawa Tengah," katanya.
 
"Dan kita siap turun ke lapangan untuk kembali bertanding," kata Ibnu.
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(FIT)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif