\ Pelatih Shakhtar: Guardiola Menciptakan Tim yang Unik
Pep Guardiola saat menghadiri konferensi pers jelang laga Shakhtar Donetsk kontra Bayern Muenchen di leg pertama babak 16 besar Liga Champions (Foto: AFP PHOTO/ SERGEI SUPINSKY)
Pep Guardiola saat menghadiri konferensi pers jelang laga Shakhtar Donetsk kontra Bayern Muenchen di leg pertama babak 16 besar Liga Champions (Foto: AFP PHOTO/ SERGEI SUPINSKY)

Jelang Shakhtar Donetsk vs Bayern Muenchen

Pelatih Shakhtar: Guardiola Menciptakan Tim yang Unik

Bola 16 besar liga champions
17 Februari 2015 04:56
medcom.id, Donetsk: Shakhtar Donetsk akan menjamu raksasa Bundesliga, Bayern Muenchen pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu 18 Februari dini hari WIB. Pelatih Shakhtar, Mircea Lucescu tak menyangkal kekuatan dahsyat yang dimiliki Muenchen.
 
Selain memiliki materi pemain kelas wahid, Lucescu juga tak melupakan otak permainan Muenchen, yakni sang pelatih Josep "Pep" Guardiola. Menurutnya, Bayern kini semakin kuat di tangan mantan pelatih Barcelona itu.
 
Ya, sejak membesut Bayern Muenchen pada 2013 silam, pelatih berusia 44 tahun itu sukses menuangkan filosofi tiki-taka ke kubu Bayern. Empat trofi juara (Bundesliga, DFB Pokal, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub) menjadi bukti sahih kehebatan Guardiola.
  "Selama dua tahun terakhir, ia sudah mengubah Bayern dan membuat mereka bermain sebagai tim ala latin. Ia sudah menciptakan tim yang unik. Bayern sudah memainkan empat pertandingan yang kompetitif pada tahun ini. Jadi, pelatih mereka tahu betul mengenai potensi para pemainnya," kata Lucescu.
 
"Bayern sudah jelas akan menjadi tim yang difavoritkan. Mereka adalah salah satu tim terbaik di dunia dengan memiliki pelatih yang hebat," tambah pelatih berusia 69 tahun itu. (sportal/Christ Saputra)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(ACF)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif