Narasi ini seolah dimuat di Detik.com pada Sabtu 28 Mei 2022 pukul 16.15 WIB. Berikut narasinya:
"Novel Bamukmin: Tribun Formula E Itu Roboh Peringatan dari Allah Sponsornya Minuman Bir".
Adalah akun facebook Adam Adriant yang turut mengunggah foto tersebut, Senin 30 Mei 2022. Berikut penampakannya:
![[Cek Fakta] Novel Bamukmin Sebut Tribun Formula E Roboh Peringatan dari Allah Sponsornya Bir? Ini Faktanya](https://cdn.medcom.id/images/library/images/Senin30Mei2.jpg)
Benarkah demikian?
Penelusuran:
Dari penelusuran kami, klaim bahwa Detik.com memuat artikel dengan narasi tersebut, adalah salah. Faktanya, narasi pada artikel itu merupakan editan.
Artikel yang dimuat pada Sabtu 28 Mei 2022 pukul 16.15 WIB tidak mengutip pernyataan Novel Bamukmin. Artikel itu memuat peristiwa robohnya atap salah satu tribun di sirkuit Formula E.
Ketua Panitia Formula E Ahmad Sahroni mengatakan atap tersebut roboh saat hujan disertai angin kencang pada Jumat 27 Mei 2022 sekitar pukul 23.00 WIB. Keesokan harinya, atap tersebut langsung diperbaiki.
"Angin kencang dan hujan badai tadi malam, hanya 1 grandstand saja yang roboh, itu atapnya saja, tapi langsung dikerjain kembali tadi pagi," kata Sahroni.
![[Cek Fakta] Novel Bamukmin Sebut Tribun Formula E Roboh Peringatan dari Allah Sponsornya Bir? Ini Faktanya](https://cdn.medcom.id/images/library/images/Senin30Mei3.jpg)
Kesimpulan:
Klaim bahwa Detik.com memuat artikel dengan narasi tersebut, adalah salah. Faktanya, narasi pada artikel itu merupakan editan.
Informasi ini masuk kategori hoaks jenis manipulated content (konten manipulasi). Manipulated content atau konten manipulasi biasanya berisi hasil editan dari informasi yang pernah diterbitkan media-media besar dan kredibel. Gampangnya, konten jenis ini dibentuk dengan cara mengedit konten yang sudah ada dengan tujuan untuk mengecoh publik.
![[Cek Fakta] Novel Bamukmin Sebut Tribun Formula E Roboh Peringatan dari Allah Sponsornya Bir? Ini Faktanya](https://cdn.medcom.id/images/library/images/manipulated(22)(32).jpeg)
Referensi:
https://news.detik.com/berita/d-6099528/atap-tribun-formula-e-roboh-diterjang-angin-kencang
https://www.facebook.com/groups/511733156100826/posts/1061262181147918/
*Kami sangat senang dan berterima kasih jika Anda menemukan informasi terindikasi hoaks atau memiliki sanggahan terhadap hasil pemeriksaan fakta, kemudian melaporkannya melalui surel cekfakta@medcom.id atau WA/SMS ke nomor 082113322016
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News