WhatsApp.
WhatsApp.

Tips & Trik

Begini Cara Buat Tulisan Biru ‘Baca Selengkapnya’ di WhatsApp

Cahyandaru Kuncorojati • 10 Juli 2024 14:41
Jakarta: WhatsApp sebagai aplikasi messaging sudah menyediakan banyak fitur untuk membuat pesan di dalamnya ditulis dalam berbagai bentuk sesuai dengan kebutuhan, misalnya membuat pengumuman dan informasi.
 
Namun fitur untuk memenggal alias memotong teks panjang menjadi pendek belum bisa dilakukan di WhatsApp sehingga satu pesan bisa ditulis sangat panjang. Hal ini tentu cukup merepotkan jika kita harus menggeser atau scroll halaman percakapan ke atas.
 
Kini pengguna WhatsApp mungkin kerap menemukan teks tulisan biru ‘Baca Selengkapnya’ atau ‘Read More’. Biasanya ‘Read More” atau ‘Baca Selengkapnya’ ditemukan sebagai informasi tambahan pada sebuah pesan atau konten poster.

Namun belakangan ini tulisan ‘Baca Selengkapnya’ atau ‘Read More’ kerap dijadikan sebagai bahan guyonan atau bercanda lewat teks WhatsApp. 
 
Gaya bercanda demikian biasanya pada bagian awal akan dibuat informasi penting yang sebenarnya palsu dengan tujuan bercanda. Pada bagian ‘Baca Selengkapnya’ atau ‘Read More’ biasanya menyimpan tulisan yang menyatakan bahwa pesan sebelumnya adalah palsu atau bercanda.
 
BACA JUGA: Ini Cara Kirim Chat WhatsApp Tanpa Harus Simpan Nomor
 
Nah, berikut ini Medcom.id sudah membuat cara membuat tulisan biru ‘Baca Selengkapnya’ atau ‘Read More’ yang bisa digunakan untuk membuat pesan lucu atau bercanda di WhatsApp. Hal yang harus dicatat adalah jangan sampai niatan kita bercanda malah menjadi miskomunikasi atau hoax.
 
-Pertama buka situs https://www.dardura.com/p/buat-teks-baca-selengkapnya-whatsapp.html yaitu situs teks generator untuk membuat pesan ‘Baca Selengkapnya’ atau ‘Read More’
-Pada situs Dardura akan tersedia dua kolom yang harus diisi oleh teks yang diingin. Kata Depan untuk memuat tulisan sebelum teks ‘Baca Selengkapnya’
-Kolom Kata Belakang bsia ditulis dengan teks yang akan disembunyikan dalam ‘Baca Selengkapnya’ atau ‘Read More’
-Jika semua sudah diisi lanjutkan dengan klik tombol ‘Buat’ dan hasil teks akan muncul di bagian bawah untuk disalin dan dipindahkan ke chat WhatsApp secara manual.
 
Selesai! Kini kamu sudah bisa membuat pesan lucu atau bercanda di WhatsApp menggunakan ‘Baca Selengkapnya’ atau ‘Read More’. Sekali lagi, pastikan pesan yang kamu buat bisa dengan mudah dipahami sebagai sebuah candaan dan bukan misinformasi atau hoax.
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan