Baca juga: Cara Live Streaming Mobile Legend di Facebook |
Ketika video disimpan di perangkat, pengguna bisa menontonnya kapan saja tanpa perlu bergantung pada koneksi internet.
Ini sangat berguna saat berada di lokasi dengan sinyal lemah atau ketika ingin menghemat kuota data. Selain itu, proses download yang cepat membuat pengalaman pengguna jadi lebih efisien dan tidak membuang waktu.
Selain fleksibilitas, kemudahan mengunduh video juga penting untuk kebutuhan arsip dan dokumentasi. Banyak video di Facebook berisi informasi edukatif, tutorial, atau momen penting yang sayang jika hilang begitu saja karena dihapus atau dibatasi aksesnya.
Dengan menyimpannya secara lokal, pengguna dapat mengarsipkan konten yang berguna untuk referensi di masa depan, baik itu untuk keperluan pribadi, pekerjaan, maupun pembelajaran.
Berikut adalah 3 cara mudah dan cepat untuk download video dari Facebook, baik lewat HP maupun laptop.
1. Menggunakan Situs SaveFrom.net
Cara ini bisa dipakai tanpa aplikasi tambahan.Langkah-langkah:
- Buka Facebook, cari video yang ingin diunduh.
- Klik tombol "Bagikan" lalu pilih "Salin Tautan".
- Buka https://savefrom.net di browser.
- Tempel link video ke kolom yang tersedia.
- Pilih kualitas video dan klik Download.
2. Lewat Aplikasi Video Downloader for Facebook
Cara ini cocok untuk pengguna Android yang sering download video FB.Langkah-langkah:
- Download aplikasi Video Downloader for Facebook dari Google Play Store.
- Login ke akun Facebook melalui aplikasi tersebut.
- Cari video lalu klik tombol download kemudian kamu pilih kualitas video.
- Video langsung tersimpan ke galeri.
3. Menggunakan Bot Telegram
Jika kamu pengguna Telegram, cara ini sangat praktis.Langkah-langkah:
- Buka Telegram, cari bot: @fbdown_bot atau @GetFBBot.
- Buka video di FB kemudian salin linknya.
- Kirim link ke bot tersebut.
- Bot akan mengirimkan file video dan tinggal tekan Download.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id