Ukuran huruf atau teks pada tampilan bisa diubah sesuai dengan kenyamanan mata penggunanya.
Ukuran huruf atau teks pada tampilan bisa diubah sesuai dengan kenyamanan mata penggunanya.

Tips & Trik

Teks di Ponsel Android Bisa Lebih Besar, Caranya?

Cahyandaru Kuncorojati • 11 Oktober 2017 17:40
Merotvnews.com, Jakarta: Tidak peduli sebagus apa resolusi layar yang dihadirkan oleh sebuah smartphone, setiap orang pasti memiliki pilihannya sendiri untuk ukuran teks yang nyaman di mata. 
 
Setidaknya, ada dua alasan pengguna smartphone mengubah ukuran teks yang tampil pada antarmuka perangkatnya. Pertama, karena ukuran layar smartphone mereka mungkin kecil, sehingga ukuran teks perlu diperkecil agar layar smartphone terasa lega. Kedua adalah pengunanya mungkin memiliki kemampuan penglihatan yang kurang baik sehingga merasa ukuran teks perlu diperbesar.
 
Tentu saja, ketimbang harus mengganti perangkat maka sebaiknya diakali dulu dengan mengubah ukuran teks lewat pengaturan yang tersedia pada tiap smartphone. Berikut panduan mudah yang sudah disusun oleh medcom.id.

1. Masuk ke Pengaturan atau 'setting'
Untuk melakukan perubahan pada tampilan antarmuka perangkat Anda harus masuk ke pilihan Pengaturan atau 'setting'. Ada dua cara untuk mengakses menu tersebut, pertama lewat kolom notifikasi yang ditandai ikon sekrup jika dengan menyapukan jari Anda dari bagian atas layar perangkat ke bagian bawah.
 
Teks di Ponsel Android Bisa Lebih Besar, Caranya?
 
Cara kedua adalah dengan masuk ke ikon Pengaturan atau 'setting' yang ada pada halaman aplikasi di smartphone. Biasanya ikon tersebut ditaruh pada halaman kedua dari perangkat.
 
2.Pilih menu Tampilan atau 'display'
Segala pengaturan yang berkaitan dengan tampilan atau layar smartphone ada pada menu Tampilan atau 'display'. Tidak perlu bingung, jika Anda sudah masuk ke menu Pengaturan maka di bagian bawah biasanya langsung terlihat menu Tampilan atau 'display'.
 
Teks di Ponsel Android Bisa Lebih Besar, Caranya?
 
3. Pilih Ukuran Huruf, plus Gaya Teks
Apabila langkah pertama dan kedua yang dijabarkan sudah dilakukan maka Anda akan menemukan menu bertuliskan Ukuran Huruf atau 'font size'. Di dalam menu tersebut akan muncul pilihan untuk mengatur ukuran huruf atau teks, tidak perlu menerka-nerka karena di bagian atasnya nanti ada susunan teks yang menjadi indikator ukuran teks yang Anda pilih.
 
Teks di Ponsel Android Bisa Lebih Besar, Caranya?
 
Umumnya ada 4 pilihan ukuran seperti, kecil (small), normal, besar (large), dan raksasa atau yang paling besar (huge).
 
Teks di Ponsel Android Bisa Lebih Besar, Caranya?
 
Tambahan, jika Anda juga merasa kurang nyaman dengan gaya huruf atau teks yang digunakan, cukup masuk ke menu Gaya Teks atau 'text style' yang ada di dalam menu Tampilan atau 'display'. Biasanya, perangkat sudah menyiapkan beberapa gaya huruf atau teks yang bisa Anda pilih atau unduh.
 
Teks di Ponsel Android Bisa Lebih Besar, Caranya?
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan