Anda mungkin pernah mengalami atau melihat kabel charger iPhone yang rusak di dekat bagian kepala kabel atau Lightning connector. Pada bagian luar kabel biasanya sudah terkelupas dan memperlihatkan serat kabel warna-warni yang lebih kecil dan jelas mudah putus.
Sayangnya, hal ini bukan rahasia umum. Banyak orang yang memang mengakui bahwa kabel charger iPhone mudah rusak. Sejumlah info menyebutkan penyebabnya sendiri berasal dari desain Apple.
Ada yang menyebut bahwa sejak lama Apple tidak lagi menggunakan material PVC atau sejenis plastik pada material kabel karena dianggap tidak ramah lingkungan dan hasil lobi organisasi Greenpeace dengan Apple. Material tersebut diklaim bisa membantu membuat kabel lebih kuat.
Alasan lain yang dibagikan adalah akibat desain strain relief yaitu desain untuk bisa lebih tahan patahan atau bengkok di bagian kabel yang kurang bagus pada kabel charger iPhone.
Melihat harga kabel charger iPhone sangat mahal maka Anda mungkin akan memilih untuk merawatnya sebaik mungkin. Medcom.id sudah mengumpulkan beberapa tips dan trik cara merawat kabel charger iPhone.
1. Perhatikan cara menggulung kabel
Anda sudah mengetahui bahwa kabel mudah rusak akibat lekukan yang terlalu rapat alias bengkok. Langkah pertama untuk merawat kabel charger iPhone adalah dengan tidak menggulung terlalu rapat atau kencang, usahakan agar gulungan kabel tetap berbentuk lingkaran yang besar.Anda juga tidak seharusnya membuat ikatan pada ujung kabel agar tidak terlepas. Apabila Anda ingin lebih rapi maka gunakan aksesori tambahan seperti pouch atau kantong khusus atau velcro untuk mengikat gulungan namun tidak terlalu rapat atau kencang.
2. Perhatikan posisi saat menggunakan charger
Kita kerap abai atau cuek dengan posisi memasang charger ke sumber listrik, misalnya colokan terlalu jauh dari posisi duduk atau menghubungkan dengan power bank di dalam tas sehingga kabel kerap tertarik bahkan bagian dekat kepala colokan sampai menekuk atau bengkok.Kondisi ini juga ikut membuat kabel charger iPhone cepat rusak. Makanya kini Anda harus mempertimbangkan posisi mencolokan charger, meskipun akan sedikit merepotkan tapi hal tersebut membantu Anda berhemat dari membeli kabel yang baru.
3. Perhatikan cara memasang dan mencabut kabel
Meskipun mudah tapi hal ini kurang disadari, posisi tangan saat mencolokan atau mencabut kabel charger iPhone kurang diperhatikan. Posisi yang benar adalah dengan mendorong atau menarik saat posisi tangan memegang bagian kepala charger kabel iPhone.Hal yang salah dan menyebabkan kabel charger iPhone rusak yaitu dengan mendorong atau menarik bagian sambungan kabel yang berada di dekat kepala charger. Padahal bagian tersebut adalah yang paling rentan rusak.
4. Gunakan aksesori tambahan
Saat ini banyak cara dan aksesori yang bisa digunakan untuk membuat kabel charger iPhone tidak mudah menekuk secara tidak sengaja yang berakibat kerusakan. Beberapa contoh misalnya menggunakan besi per dari bagian dalam pulpen yang dibuat melingkari kabel charger.Tujuan hal tersebut adalah membuat kabel tidak mudah menekuk. Saat ini juga banyak aksesori pelindung khusus kabel charger iPhone yang membuat kabel lebih tebal sehingga tidak menekuk.
5. Siapkan kabel cadangan
Kabel charger iPhone cadangan yang dimaksud tidak harus kabel orisinal dari Apple. Saat ini banyak merek aksesori gadget berkualitas yang menawarkan desain kabel charger lebih awet karena menggunakan material khusus seperti aluminium pada bagian pelindung kabel atau kepala colokan.Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News