Menyambungkan ponsel ke TV menjadi cara praktis untuk menikmati konten di layar yang lebih besar.
Menyambungkan ponsel ke TV menjadi cara praktis untuk menikmati konten di layar yang lebih besar.

Tips & Trik

6 Cara Menyambungkan Ponsel ke TV

Arif Wicaksono • 04 Juni 2025 05:24

Jakarta: Menyambungkan ponsel ke TV menjadi cara praktis untuk menikmati konten di layar yang lebih besar, seperti menonton film, bermain game, atau presentasi.

Baca juga: 5 Tips Upgrade dan Pilih TV Sesuai Kebutuhan

Hal ini semakin mudah setelah hadirnya smart TV yang terhubung dengan sejumlah aplikasi. Tak hanya itu teknologi saat ini memungkinkan koneksi antara ponsel dan TV dilakukan secara mudah, baik dengan kabel maupun secara nirkabel.

Berikut ini cara menyambungkan ponsel ke TV agar pengalaman hiburan jadi lebih lega dan seru.

1. Gunakan Kabel HDMI dengan Adapter

Kamu bisa menyambungkan ponsel ke TV dengan menggunakan kabel HDMI. Karena ponsel tidak memiliki port HDMI langsung, kamu perlu menggunakan adapter USB-C to HDMI (untuk Android terbaru) atau Lightning to HDMI (untuk iPhone).

Kamu colokkan adapter ke ponsel dan sambungkan ke port HDMI di TV. Setelah itu, ubah input TV ke HDMI yang sesuai, dan tampilan ponsel akan langsung muncul di layar TV.

2. Manfaatkan Fitur Screen Mirroring (Wireless)

Kamu bisa gunakan fitur screen mirroring Smart TV dan ponsel Android. Kamu hubungkan ponsel dan TV ke jaringan Wi-Fi yang sama, lalu aktifkan fitur Smart View atau Miracast di ponsel.

Setelah itu kamu bisa pilih TV kamu dari daftar perangkat yang muncul setelah itu layar ponsel akan langsung tampil di TV tanpa kabel.

3. Gunakan Chromecast untuk Koneksi yang Lebih Fleksibel

Google Chromecast bisa jadi solusi jika TV kamu bukan Smart TV, kamu bisa menggunakan perangkat tambahan seperti Google Chromecast. Setelah itu kamu sambungkan Chromecast ke port HDMI TV, lalu hubungkan ke Wi-Fi.

Gunakan aplikasi Google Home di ponsel untuk menyambungkannya. Setelah tersambung, kamu bisa menampilkan YouTube, Netflix, atau bahkan seluruh layar ponsel ke TV.

4. Pakai Kabel MHL (Mobile High-Definition Link)

Beberapa ponsel mendukung teknologi MHL, yang memungkinkan kamu menyambungkan ponsel langsung ke TV menggunakan kabel MHL ke HDMI.

Teknologi ini stabil dan mendukung pengisian daya saat digunakan. Sebelum melakukan ini kamu harus pastikan ponsel kamu mendukung MHL dan TV memiliki port HDMI yang kompatibel.

5. Gunakan Aplikasi Pihak Ketiga

Kamu bisa menggunakan banyak aplikasi pihak ketiga yang bisa membantu mirroring layar ponsel ke TV, seperti AirDroid Cast, ApowerMirror, atau LetsView.

Aplikasi ini biasanya bekerja melalui Wi-Fi dan mendukung berbagai jenis perangkat. Ini berguna jika kamu kesulitan menggunakan fitur bawaan di ponsel atau TV.

6. Untuk iPhone, Gunakan AirPlay ke Apple TV

Pengguna iPhone atau iPad kamu bisa gunakan fitur AirPlay untuk menyambungkan ke TV, terutama jika kamu memiliki Apple TV atau Smart TV yang mendukung AirPlay.

Kamu bisa buka Control Center kemudian pilih Screen Mirroring, dan pilih perangkat Apple TV. Layar iPhone akan langsung tampil di TV dengan kualitas yang tajam.

Setelah berhasil terhubung, jangan lupa atur tampilan dan suara. kamu bisa menyesuaikan resolusi video di ponsel agar cocok dengan TV, serta memilih sumber audio (apakah tetap di ponsel atau dialihkan ke TV).

Dengan pengaturan yang pas, kamu bisa menonton film favorit, bermain game, atau melakukan video call di layar besar dengan pengalaman yang lebih lega dan nyaman.


 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(SAW)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan