Google mempermudah proses membagikan gambar GIF pada perangkat mobile, dengan menghadirkan keyboard terintegrasi. Berikut cara untuk menyisipkan gambar GIF pada email Google, Gmail.
Android dan iOS
Pada perangkat bersistem operasi Android dan iOS, kami menyarankan Anda untuk menginstal dan menggunakan Gboard di perangkat, terutama jika berencana untuk mengirimkan banyak gambar di Gmail.
1. Untuk menyematkan gambar GIF pada pesan Gmail baru, ketuk GIF pada keyboard Gboard.
2. Kemudian, cari GIF yang diinginkan.
3. Setelah menentukan, ketuk gambar yang diinginkan, dan Gboard akan menyematkannya di dalam bodi email.
Desktop
1. Untuk menyematkan gambar GIF pada Gmail versi desktop, gambar GIF harus telah tersimpan di komputer, atau URL lokasi gambar GIF di ranah online.
2. Pada gambar GIF yang telah tersimpan di komputer, Anda dapat menariknya ke bodi email dengan mouse atau trackpad. Atau sebagai alternatif, unggah gambar dengan mengklik ikon gambar di sebelah ikon Google Drive.
3. Melakukan hal ini akan membuka kotak unggahan gambar. Pilih Upload jika gambar telah tersimpan di komputer atau Web Address (URL) jika gambar tersimpan di situs lain.
4. Unggah gambar GIF, dan pastikan untuk memilih opsi Inline atau As attachment di sudut kanan bawah. Sebagai informasi, opsi Inline bertujuan untuk memasukan gambar ke bodi email.
Dengan demikian, Anda dapat menyisipkan gambar GIF pada email yang akan dikirimkan via layanan Gmail. Selamat mencoba!
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id