Vivo V29e.
Vivo V29e.

Review Gadget

Review vivo V29e, Gak Cuma Buat Foto tapi Performanya Serba Oke

Cahyandaru Kuncorojati • 10 November 2023 09:13
Jakarta: vivo V29e telah hadir di Indonesia sebagai varian saudara dari vivo V29 5G yang posisinya lebih unggul. Meskipun begitu menurut pengalaman Medcom.id hape ini justru sama-sama menawarkan performa yang serba oke di kelas berbeda.
 
vivo V293e hadir mengusung harga Rp4,4 juta sebagai hape di kelas menengah menurut spesifikasinya. Berikut ini adalah ulasan Medcom.id buat berdasarkan pengalaman penggunaan.
 

Desain dan Layar

vivo V29e sebagai hape di kelas menengah memiliki tampilan atau desain yang tidak terkesan hanya menawarkan value spesifikasi dan harga terjangkau. Hape ini memiliki tampilan yang masih tergolong mewah.
 
Medcom.id diberikan kesempatan menjajal vivo V29e varian warna Gold dengan slogan ‘Cahaya Negeri’ karena disebut terinspirasi dari cahaya matahari yang hangat di Indonesia. 

Review vivo V29e, Gak Cuma Buat Foto tapi Performanya Serba Oke
 
vivo V29e menyebut bahwa material bodi belakangnya menggunakan bahan Fluorite AG Glass dan teknik Nano-scale Photoetching. 
 
Keduanya menghasilkan tampilan bodi belakang yang berpendar keemasan saat terkena pantulan cahaya tapi tidak sepenuhnya seperti pantulan sebuah kaca. Jika dilihat lebih dekat bisa terlihat sebuah garis pola diagonal yang menghiasi bodi belakang vivo V29e.
 
Sedikit kekurangan adalah permukaan bodi belakangnya yang agak licin sehingga bagi yang ingin perlindungan ekstra harus rela menggunakan casing tambahan yang mungkin menutup daya tarik bagian ini.
 
Review vivo V29e, Gak Cuma Buat Foto tapi Performanya Serba Oke
 
vivo V29e memiliki bodi ramping dengan ketebalan hanya 7,69mm dan bobot ringan 190 gram. Makanya desain tepi bodi 2.5D Flat Frame tidak hanya memberikan kesan mewah tapi kokoh.
 
Masih di bagian tepi bodinya, hape ini sudah sepenuhnya meninggalkan lubang audio jack dengan hanya menyisakan port USB-C. vivo V29e tidak mengikuti konsep fingerprint di tombol Power melainkan di atas layarnya.
 
Review vivo V29e, Gak Cuma Buat Foto tapi Performanya Serba Oke
 
Soal spesifikasi layar vivo V29e menawarkan pengalaman sekelas hape flagship atau mirip dengan vivo V29 5G. Di sini ada layar panel AMOLED ukuran 6,67 inci resolusi FHD+ yang memiliki kalibrasi DCI-P3 serta HDR10+.
 
Tidak ketinggalan, modal refresh rate 120Hz dan 1200Hz touch sampling rate menawarkan pengalaman visual yang memanjakan mata termasuk untuk gaming. Tingkat kecerahan hingga 1150 nits membuatnya nyaman digunakan di bawah paparan sinar matahari.
 
Review vivo V29e, Gak Cuma Buat Foto tapi Performanya Serba Oke

Antarmuka dan Fitur

vivo v29e hadir dengan sistem operasi Android 13 yang dipoles menjadi Funtouch OS 13. Kami selalu menyukai antarmuka mereka karena tidak hanya menawarkan impresi yang segar tapi juga navigasi yang mudah bagi pengguna baru.
 
Alasan kami menyebut vivo v29e di judul tidak hanya menjagokan kemampuan kameranya dari foto seperti varian vivo V29 5G adalah karena hadirnya fitur Ultra Game Mode yang bisa ditemukan dari deretan ikon menu shortcut.
 
Review vivo V29e, Gak Cuma Buat Foto tapi Performanya Serba Oke
 
Ultra Game Mode menyediakan opsi untuk pengaturan fitur gaming dari vivo V29e mulai dari Game Sidebar yaitu dashboard yang muncul di game hingga Esports Mode.
 
Pada Esports Mode perangkat vivo V29e akan menonaktifkan notifikasi yang mengganggu game, optimalisasi layar, serta frame rate serta suhu atau temperatur yang adaptif agar performa gaming optimal.
 
Tersedia juga fitur Frame-rate Priority yaitu menurunkan resolusi dari game untuk memprioritaskan pengalaman gaming dengan frame rate tinggi sehingga lebih mulus. Selain itu juga ada 4D Game Vibration untuk menghadirkan efek getar yang dinamis sesuai action di dalam game.
 
Review vivo V29e, Gak Cuma Buat Foto tapi Performanya Serba Oke
 
Sayangnya tidak ada informasi daftar game yang mendukung sepenuhnya fitur ini. Meskipun begitu vivo V29e tampak sangat komitmen untuk menghadirkan pengalaman gaming terbaik.
 
BACA JUGA: Review vivo V29 5G, Tampilan Mewah dan Kamera Wah

Kamera

vivo V23e memiliki dua kamera belakang kombinasi kamera 64 OIS dan kamera wide angle 8MP dengan sudut pandang 116 derajat. Bagi yang pertama kali menggenggam mungkin heran dengan tambahan LED yang berbentuk lingkaran dengan ukuran mirip lensa kameranya.
 
Review vivo V29e, Gak Cuma Buat Foto tapi Performanya Serba Oke
Review vivo V29e, Gak Cuma Buat Foto tapi Performanya Serba Oke
 
Bagian tersebut merupakan inovasi vivo yaitu Aura Light Portrait with Smart Lighting Control. Jadi LED ini bisa bekerja secara otomatis atau mengatur warna LED seperti aksesor ring light yang populer digunakan.
 
Review vivo V29e, Gak Cuma Buat Foto tapi Performanya Serba Oke
Review vivo V29e, Gak Cuma Buat Foto tapi Performanya Serba Oke
 
Teknologi tersebut mengatur white balance pada foto. Mudahnya, Aura Light Portrait akan menampilkan cahaya LED antara warm atau cool sehingga warna foto di kondisi minim cahaya atau dalam ruangan lebih natural, tidak terlalu kuning atau putih efek cahaya di sekitar.
 
Review vivo V29e, Gak Cuma Buat Foto tapi Performanya Serba Oke
Review vivo V29e, Gak Cuma Buat Foto tapi Performanya Serba Oke
 
vivo V29e sendiri membekali kamera depan dengan kemampuan 50MP. Menurut kami hape ini sudah menyediakan bekal fotografi mobile yang cukup untuk penggunanya bereksplorasi. Kualitas foto dari kamera vivo V29e juga menurut kami memuaskan untuk kelasnya.
 

Performa dan Baterai

vivo V29e dibekali chipset Snapdragon 695 5G dari Qualcomm dengan fitur Extended RAM yang bisa menyediakan RAM tambahan hingga 8GB. Opini bahwa hape ini tidak hanya untuk fotografi semakin jelas dengan hadirnya sistem pendingin.
 
Di dalamnya diklaim tersedia sistem pendingin salah satunya High-Conductivity Graphite yang membantu kamera depan mendukung perekaman atau live streaming untuk durasi panjang. Material pendingin tersebut memiliki area 17207,5 milimeter persegi.
 
Review vivo V29e, Gak Cuma Buat Foto tapi Performanya Serba Oke
 
vivo V29e kami jajal untuk bermain game berat menyesuaikan chipset yang digunakan. Hape ini masih mampu bermain game Genshin Impact di grafis Medium frame rate 60fps dengan sedikit stuttering, mungkin lebih optimal di grafis Low.
 
Pada pengalaman tersebut terasa vivo V29e tidak cepat menghasilkan efek panas melainkan hanya suhu hangat yang perlahan muncul.
 
vivo V29e kami uji dengan aplikasi benchmark daan menghasilkan skor yang cukup memuaskan mewakili performa di kelasnya. Pada pengujian simulasi daya tahan baterai, vivo V29e diklaim bisa bertahan hingga 17 jam 7 menit.
 
Review vivo V29e, Gak Cuma Buat Foto tapi Performanya Serba Oke
 
Hape vivo V29e memiliki baterai 4.800 mAh yang memang tidak besar tapi sangat cukup dengan daya pengisian cepat 44W sehingga durasi pengisian terasa sangat cepat. Tidak ketinggalan hape ini sudah memiliki sertifikasi IP54 untuk daya tahan terhadap cipratan air.
 

Kesimpulan

Meskipun lebih fokus menjagokan kemampuan kamera tapi vivo V29e tetap hape yang menarik dan pantas dipertimbangkan bagi pengguna yang mencari hape serba oke untuk ragam kebutuhan atau daily driver.
 
vivo V29e menjawab kebutuhan perangkat untuk menghasilkan konten baik foto atau video dan menikmati hiburan bermain game dengan maksimal.
 
Spesifikasi  vivo V29e
Prosesor Qualcomm Snapdragon 695 5G
GPU Adreno 619
OS Android 13/ Funtouch OS 13
RAM 8GB
Memori Internal 256GB
Kamera Belakang 64MP+8MP, Depan 50MP
Baterai 4800 mAh + FlashCharge 44W
Layar 6,67 inci AMOLED FHD+ 120Hz
Harga Rp4.399.000
 
 
9
vivo V29e
Plus
  • Desain atau tampilan mewah
  • Spesifikasi layar memuaskan
  • Performa gaming memuaskan dan dilengkapi fitur khusus
  • Kemampuan kameranya mumpuni
  • Fitur Extended RAM 8GB
Minus
  • Permukaan bodi belakang licin

 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan