Menyasar pasar gaming, Darkflash memamerkan jajaran produk dengan kualitas yang tidak kalah bagus dengan pemain besar lainnya. Hal ini juga berlaku pada casing yang belum lama ini datang ke meja pengujian redaksi teknologi Medcom.id. Bernama lengkap Darkflash DQX90, casing ini memiliki segudang fitur yang membuatnya sangat kekinian. Begini review Darkflash DQX90.


Darkflash DQX90 punya pilihan warna putih, salah satu poin penting yang membuatnya sebagai casing PC kekinian. Mengusung form factor mid-tower, ia menyediakan tiga panel kaca yang mudah dilepas. Cukup dengan menarik pengait sisi atas dan mengangkat kacanya, kita bisa langsung mengakses bagian dalam casing untuk mulai merakit.
Ketiga kaca ini sudah tempered glass, memberikan tampilan tembus pandang yang jernih dan ketahanan yang baik. Penggunaan tiga panel kaca ini adalah poin kedua yang menunjukkan Darkflash DQX90 sangat kekinian sebagai casing PC. Ini memungkinkan pengguna memamerkan komponen dalam casing dengan sudut yang lebih luas.
Dimensi 515mm x 302mm x 498mm membuat ruang Darkflash DQX90 cukup luas. Memasang motherboard ATX ditambah dengan satu AIO cooler dan satu unit VGA kelas atas tetap membuatnya tampil dengan kesan lega. Ini bahkan sudah ditambah dengan 3 kipas 120mm bawaan pada sisi samping, serta satu kipas dengan ukuran yang sama sebagai pembuang udara di belakang.
| Testbed | Medcom.id |
| Prosesor | Intel Core i9-14900K, AMD Ryzen 9 7900X |
| Motherboard | MSI MAG Z790 Tomahawk WiFi Asus ROG Strix X670E-E Gaming WiFi |
| VGA | AMD Radeon RX 6800 |
| Cooler | Darkflash Nebula DN360 |
| RAM | Kingston Fury Renegade DDR5 RGB 32GB (2 x 16GB) Kingston Fury DDR5 32GB (2 x 16GB) |
| Storage | WD Black SN770 1TB, Lexar NM710 |
| PSU | Darkflash UPT750W |
| Monitor | ViewSonic VX2758A-2K-Pro-2 |
| Mouse | Logitech MX Master 3 |
| Keyboard | Logitech MX Keys |
| Mousepad | Logitech Desk Mat |
Luasnya ruangan ini juga memungkinkan penggunaan GPU Stand untuk kartu grafis kelas atas yang ukurannya bongsor. Memasang AIO cooler sangat memungkinkan dengan memanfaatkan slot kosong pada sisi atasnya, dengan dukungan maksimal hingga tiga kipas, atau radiator yang punya panjang mencapai 360mm.
Terdapat satu ruang tambahan hingga 3 kipas pada sisi bawah Darkflash DQX90. Ruang ini juga bisa dimanfaatkan untuk memasang AIO cooler, atau GPU yang menggunakan pendingin cair. Akses pemasangan komponen pendingin menjadi lebih dekat dan pemasangannya juga lebih mudah.
Ruang untuk pemasangan PSU pada casing Darkflash DQX90 berada dibalik panel motherboard. Di bagian ini tersedia ruangan yang lumayan luas, dengan fungsi utama menyimpan kabel dan pengaturan lainnya. Ini merupakan nilai plus casing ini dari aspek manajemen kabel. PSU dipasang pada posisi berdiri, dan pastikan kipas komponen ini menghadap pada sisi yang sesuai.
Di sisi juga tersedia tempat semacam laci khusus untuk memasang storage 3,5 inci atau 2,5 inci, baik itu HDD maupun SSD. Laci ini bisa dicopot seandainya tidak terpakai. Tersedia setidaknya hingga lima akses kabel yang sudah dilapisi karet pelindung agar tampilan kabel menuju komponen tak terlalu menonjol. Posisi lubang kabel ini sangat tepat, termasuk ke motherboard atau VGA, hingga akses kabel dari PSU atau komponen kipas untuk efek RGB.


Antarmuka atau tombol serta port casing Darkflash DQX90 berada di sisi bawah. Untuk pengguna casing generasi terbaru, hal ini mungkin tak biasa. Ini karena tombol power biasanya pada sisi atas, mendukung peletakan casing di bawah meja. Darkflash DQX90 punya prinsip sebaliknya, yang berarti posisi peletakan casing menjadi lebih tinggi. Tujuan utamanya adalah untuk memamerkan efek RGB saat PC gaming idaman menyala.
Tetap simpel, antarmuka ini terdiri dari tombol power dan reset, dua port USB 3.0, jack audio 3,5mm, serta satu port USB-C. Antarmuka lainnya adalah penutup slot VGA atau GPU serta komponen lain yang memanfaatkan slot PCIe. Penutup ini menggunakan pengunci ganda yang bisa dilepas dan disimpan seandainya ingin dipakai untuk menutup lubang yang sudah tidak terpakai oleh komponen tertentu. Pengunci ganda ini berupa baut, yang bisa dibuka tanpa obeng.
Kesimpulan
Selamat merakit PC dengan casing Darkflash DQX90, kami tak menemukan kekurangan yang berarti. Mudahnya akses pemasangan, dari panel yang gampang dibuka, hingga slot kipas yang banyak membuat kami bersemangat untuk memamerkan PC yang sudah dirakit. Ditambah lagi, panel kaca tempered glass serta material bodi casing ini secara keseluruhan bagus dan kuat.
Dimensi yang luas membuatnya selalu memberikan kesan lega walau sudah menggunakan banyak komponen PC yang kini ukurannya makin besar. Harga Darkflash DQX90 di Indonesia adalah sekitar Rp1,5 juta, sangat menarik, bahkan lebih menarik dari kompetitornya.
10
Darkflash DQX90
Plus
- Luas
- Pemasangan mudah
- Material bagus
- Opsi dukungan cooler dan kipas banyak
Minus
- N/A
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News