Berikut berita teknologi terpopuler di Medcom.id pada tanggal 10 Januari 2025.
Berikut berita teknologi terpopuler di Medcom.id pada tanggal 10 Januari 2025.

Berita Teknologi Terpopuler, vivo X200 Series hingga Sonic

Lufthi Anggraeni • 11 Januari 2025 09:40
Jakarta: Medcom.id merangkum berita teknologi terpopuler atau berita yang paling banyak dibaca pada hari Jumat, 10 Januari 2025 yang mungkin terlewat oleh pembaca Medcom.id.
 
Di bawah ini, Medcom.id menyajikan rangkuman dari masing-masing berita teknologi terpopuler dilengkapi dengan tautan yang dapat diakses untuk menuju berita lengkap dari tiga berita teknologi terpopuler.
 
Harga dan Perbedaan Spesifikasi vivo X200 Series
vivo Indonesia resmi meluncurkan smartphone terbaru yang dijanjikan yaitu Vivo X200 Series yang disebut meramaikan pasar ‘hape konser’ yaitu smartphone dengan kemampuan kamera mengabadikan foto dengan zoom jarak jauh tanpa penurunan kualitas ketajaman.

Masih sama dengan seri sebelumnya, vivo X200 Series kembali berkolaborasi erat dengan Zeiss sebagai penyedia teknologi di bagian kamera. Hadir dalam dua varian, X200 Pro dan X200, vivo sama-sama menghadirkan kecanggihan kamera dukungan Zeiss.
 
Baca “Harga dan Perbedaan Spesifikasi vivo X200 Series” di sini.
 
Sonic the Hedgehog Cetak Pendapatan USD1 Miliar
Sega dan Paramount Pictures kembali merayakan keberhasilan luar biasa dalam dunia perfilman dengan pengumuman bahwa serial film Sonic the Hedgehog telah berhasil mencapai lebih dari USD1 miliar dalam pendapatan global.
 
Prestasi ini menjadi pencapaian penting bagi franchise yang telah mendunia ini, dengan Sonic the Hedgehog pertama kali dirilis pada Februari 2020, diikuti dengan sekuel Sonic the Hedgehog 2 yang meluncur pada April 2022. 
 
Baca “Sonic the Hedgehog Cetak Pendapatan USD1 Miliar” di sini.
 
Tutorial Perhitungan Top Up Diamond di Situs www.topupff.org
Dalam dunia game seperti Free Fire (FF) dan Mobile Legends (ML), diamond menjadi salah satu kebutuhan utama para pemain untuk mendapatkan item eksklusif, seperti skin, kostum, hingga efek spesial. Proses pembelian diamond ini dikenal sebagai top up, yang kini dapat dilakukan dengan mudah melalui situs www.topupff.org.
 
Bagi Anda yang ingin melakukan top up, penting untuk memahami cara menghitung kebutuhan dan biaya diamond agar transaksi lebih efisien. Berikut ini adalah tutorial lengkap mengenai perhitungan top up diamond di situs tersebut.
 
Baca “Tutorial Perhitungan Top Up Diamond di Situs www.topupff.org” di sini.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan