Mengutip GSM Arena, fase pengujian prototipe iPhone Fold dijadwalkan akan rampung pada akhir tahun 2025 ini. Setelah itu, perangkat akan melangkah ke fase Engineering Verification Test (EVT), menandai kemajuan signifikan dalam pengembangannya.
Informasi yang beredar juga menyebut bahwa Apple telah memiliki prototipe yang berfungsi penuh. Sementara itu, Apple dilaporkan telah menghentikan proses pengembangan iPad lipat untuk sementara waktu.
Keputusan ini dilaporkan karena Apple menghadapi kendala manufaktur, serta permintaan konsumen yang dinilai masih lemah untuk segmen iPad lipat. Keputusan ini menunjukkan fokus Apple lebih terarah pada pengembangan ponsel lipat.
iPhone lipat Apple digadang-gadang akan membawa sejumlah fitur menarik. Perangkat ini dirumorkan akan mengusung layar utama OLED berukuran 7,8 inci buatan Samsung, dan juga akan dilengkapi dengan kamera di bawah layar atau Under-Display Camera.
Sebagai pengingat, Under-Display Camera merupakan teknologi yang memungkinkan kamera tersembunyi di balik layar untuk tampilan lebih bersih. Selain itu, iPhone lipat ini juga dilaporkan akan berbekal sensor Touch ID di sisi bodi, namun tidak didukung teknologi Face ID.
Salah satu aspek paling dinanti penggemar teknologi dari perangkat adalah usungan desain lipatnya. iPhone Fold diperkirakan akan memiliki lipatan hampir tidak terlihat atau almost invisible crease, dinilai sejumlah pihak sebagai tantangan besar dalam teknologi ponsel lipat.
Perangkat ini juga diprediksi akan sangat tipis saat dilipat, dengan ketebalan antara 9-9,5mm. Untuk meningkatkan durabilitas, iPhone Fold disebut-sebut akan menggunakan rangka paduan titanium dan engsel liquid metal.
Dengan semua inovasi dan teknologi canggih ini, iPhone Fold diperkirakan akan dibanderol dengan harga premium. Harga peluncuran yang diantisipasi berkisar antara USD2.100 (Rp34 juta) hingga USD2.300 (Rp37,2 juta).
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id