Mengutip GSM Arena, aplikasi FaceTime baru untuk tvOS akan memungkinkan pengguna memulai panggilan secara langsung dari Apple TV, atau memulai panggilan di iPhone atau iPad, kemudian melanjutkannya di Apple TV.
FaceTime di Apple TV memanfaatkan fitur Continuity Camera Apple untuk terhubung secara nirkabel ke iPhone dan iPad sehingga dapat menggunakan kamera dan mikrofon untuk merekam panggilan dari sisi pengguna, sedangkan lawan bicara pada panggilan tersebut akan ditampilkan di TV.
Fitur Center Stage akan menjaga partisipan dalam panggilan ini tetap berada di dalam layar, bahkan jika partisipan bergerak dan berpindah posisi. Selain itu, juga tersedia fitur reaksi berbasis gestur baru, memungkinkan pengguna menggunakan gerakan tangan untuk menghasilkan efek Reactions di layar, seperti hari atau kembang api.
Melalui perkenalan fitur Split View untuk Apple TV, pengguna dapat menonton acara TV atau film dengan rekan dan keluarga selama sesi SharePlay, fitur lain yang baru diperkenalkan, sembari melakukan panggilan FaceTime.
Sementara itu, kendali di iPhone dan iPad akan mempermudah pengguna untuk melakukan transfer panggilan FaceTime ke perangkat tersebut jika dibutuhkan. Apabila panggilan FaceTime lain masuk selama sesi berlangsung, notifikasi di TV akan memungkinkan pengguna mengetahui informasi itu tanpa mengungkap nama penelepon.
Hal tersebut ditujukan Apple untuk menjaga privasi pengguna dan penelepon. Sementara itu pada akhir tahun ini, aplikasi konferensi seperti WebEx karya Cisco dan Zoom juga akan tersedia di tvOS, menghadirkan rangkaian kemampuan konferensi web di layar dengan ukuran terbesar via Apple TV 4K.
Apple Music Sing, fitur yang memungkinkan pengguna menyanyikan lagu kesukaan, juga akan terintegrasi dengan Continuity Camera, sehingga pengguna dapat melihat penampilan diri di layar dan menambahkan sejumlah filter menghibur pada penampilan, sesuai keinginan.
Selain itu, update ini juga memungkinkan pengguna untuk menemukan Siri Remote untuk Apple TV menggunakan fitur Control Center di iPhone. Saat pengguna menggunakan remote di iPhone untuk mengaktifkan dan mengendalikan Apple TV, remote akan secara otomatis beralih ke profil pengguna.
Pengaturan dan preferensi tambahan kini tersimpan di masing-masing profil, termasuk bahasa sistem dan AirPods yang terhubung. Apple juga akan menghadirkan dukungan Dolby Vision 8.1 untuk Apple TV 4K, peningkatan Apple Fitness+ termasuk rencana khusus, dan dukungan VPN pihak ketiga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id