Adplus merupakan salah satu pemain utama dalam bidang media dan di industri periklanan digital Indonesia.
Adplus merupakan salah satu pemain utama dalam bidang media dan di industri periklanan digital Indonesia.

Yello Mobile Akuisisi Adplus, Perusahaan Adtech Asal Indonesia

Insaf Albert Tarigan • 04 Maret 2015 10:41
medcom.id: Perusahaan media asal Korea berbasis mobile, Yello Mobile, mengakuisisi mayoritas saham Adplus, perusahaan ad network di Indonesia. Dalam keterangan pers yang kami terima hari ini, Rabu (4/3/2015), Adplus menjelaskan tujuan akuisisi ini adalah melanjutkan rencana ekspansi regional yang juga merupakan bagian dari strategi pengembangan secara global. Sayangnya, mereka tak menyebutkan nilai akuisisi yang dimaksud.
 
Adplus merupakan salah satu pemain utama dalam bidang media dan di industri periklanan digital Indonesia, dengan klien-klien multinasional.Perusahaan ini juga telah bekerja sama dengan agen media dan periklanan dunia seperti Carat, Havas, Isobar, Maxus, Mindshare.
 
“Dengan berbekal pengalaman dan keahlian para partner digital marketing di Korea, kami saat ini secara aktif mencoba menaikkan investasi di luar negeri, dan memfokuskan pada potensi pertumbuhan mobile dan digital marketing di Asia Tenggara,” kata Lee Sang-Hyuk, CEO Yello Mobile.

“Tujuan kami adalah untuk mentranslasi kesuksesan yang kami peroleh secara lokal, untuk menjadi market leader dalam digital advertising secara regional, dan kerjasama kami dengan Adplus merupakan permulaan yang sangat menjanjikan.”
 
Menurut Yazid Faizin, co-founder dan CEO Adplus, "Yello Mobile menggunakan cara yang berbeda dan unik dalam mendekati kami. Business model yang ditawarkan oleh mereka untuk partnership dan development sangat menarik dan menyenangkan. Dengan kapabilitas dan teknologi terbaik dikelasnya yang dimiliki Yello Mobile, saya yakin bahwa kami bersama  bisa menjadi perusahaan digital marketing terkemuka di Asia Tenggara," katanya.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ABE)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan