Redmi Note yang masih masuk dalam keluarga seri smartphone Redmi masih memposisikan produk mereka di pasar smartphone kelas menengah (mid), tapi lebih ke mid-high sementara di bawahnya ada Redmi Series.
Redmi Note 15 Pro+ diumumkan bersama saudaranya, varian Redmi Note 15 Pro. Simbol + atau plus di belakangnya menandakan varian ini adalah yang tertinggi. Berikut ini Medcom.id sudah merangkum spesifikasi dari Redmi Note 15 Pro+ yang dirilis untuk versi Tiongkok, harapannya juga segera dijual di Indonesia.
Layar AMOLED 120Hz
Redmi Note 15 Pro+ disebut memiliki layar panel AMOLED dengan ukuran 6,83 inci. Kita ketahui panel AMOLED selalu digunakan oleh smartphone segmen atau kelas high-end, dan memang makin populer di smartphone kelas menengah.Mengusung resolusi 1.280 x 2772 piksel, layar Redmi Note 15 Pro+ dikabarkan punya refresh rate 120Hz. Angka tersebut termasuk tinggi dan memang jadi fitur baru yang kerap dijumpai di banyak smartphone di bawah segmen high-end.
Artinya pengguna Redmi Note akan mendapatkan pengalaman visual dari layar yang terasa seperti smartphone high-end. Perlindungan layarnya disebut menggunakan Xiaomi Dragon Crystall Glass,
Snapdragon 7s Gen 4 di Performa
Posisi Redmi Note 15 Pro+ di segmen mid-high kian terasa karena mengandalkan chipset Snapdragon 7s Gen 4 dari Qualcomm. Chipset ini menjanjikan peningkatan performa CPU hingga 7%, termasuk GPU dibandingkan seri sebelumnya yaitu Snapdragon 7s Gen 3.Smartphone ini juga diklaim punya vapor chamber sebagai sistem pendingin chipset yang digunakan, menjanjikan dukungan pengalaman gaming di Redmi Note 15 Pro+.
Baterai Besar 7000 mAh
Spesifikasi yang membuat Redmi Note 15 Pro+ makin menarik adalah baterai besar 7.000 mAh, terbesar di kelas Redmi Note Series. Di sini ada dukungan fast charging 90W yang sewajarnya memberikan klaim pengisian cepat untuk baterai tadi, Xiaomi sendiri belum memberikan jawaban detail fitur ini.Kamera Lama
Sedikit yang disayangkan adalah Redmi Note 15 Pro+ masih menggunakan setup kamera yang sama dari versi sebelumnya. Kamera utama 50MP dan kamera portrait 50MP yang punya 2,5x optical zoom, serta kamera ultra wide 8MP.Fitur Lain
Redmi Note 15 Pro+ seharusnya memiliki daya tahan dan usia panjang karena disebut memiliki sertifikasi rating IP68 dan IP69 yang membuatnya tahan air sepenuhnya (waterproof). Smartphone ini menggunakan sistem operasi Android 15 yang dipoles menjadi Xiaomi HyperOS 2.Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id