TikTok Live.
TikTok Live.

Tips & Trik

4 Cara Aktifkan TikTok Live Tanpa 1000 Followers

Arif Wicaksono • 22 Oktober 2024 13:12
Jakarta: Tiktok memiliki peraturan agar akun memiliki jumlah followers tertentu untuk melakukan live di Tiktok.
 
Cara ini akan membuat pengguna baru kesulitan untuk memonetizasi konten video dengan cepat.
TikTok secara resmi menetapkan syarat minimal 1.000 followers untuk fitur live streaming.
 
Baca juga: Cara Mudah Gunakan Fitur Live di TikTok

Namun ada berbagai cara untuk melakukan ini, dikutip dari berbagai sumber berikut beberapa tips yang bisa dicoba untuk melakukan live di TikTok tanpa 1000 followers.

1. Menghubungi dukungan TikTok

Kamu bisa mencoba mengajukan permintaan ke pihak TikTok melalui fitur report a problem untuk melakukan live walaupun tanpa 1000 followers.
 
Cara melakukanya:
-Buka aplikasi TikTok, lalu pergi ke profil.
-Klik pada ikon tiga garis di pojok kanan atas untuk membuka pengaturan. Pilih Report a Problem (Laporkan Masalah).
-Pilih Live/Payment/Reward, kemudian Hosting Live.

Kemudian tuliskan permintaan secara singkat dan sopan untuk mendapatkan akses fitur live meski followers di bawah 1.000. Tunggu respons dari pihak TikTok.

2. Mengikuti challenge dari TikTok

Terkadang, TikTok mengadakan event atau challenge tertentu yang memungkinkan pengguna untuk melakukan live meskipun followers belum mencapai 1.000. Pantau terus notifikasi dan pengumuman resmi dari TikTok.

3. Menggunakan akun baru

Beberapa pengguna melaporkan akun baru terkadang mendapatkan fitur-fitur tertentu lebih cepat, termasuk live streaming, meskipun followers belum mencapai 1.000. Kamu bisa mencoba membuat akun baru dan mengecek apakah fitur live sudah aktif.

4. Update aplikasi TikTok

Pastikan aplikasi TikTok kamu selalu diperbarui. Kadang-kadang, pembaruan fitur baru diberikan pada pengguna dengan versi aplikasi terbaru. Ini bisa membantu dalam membuka akses live secara lebih cepat.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(SAW)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan