Poco M8.
Poco M8.

Poco M8 Siap Meluncur 8 Januari, Ini Bocoran Spesifikasinya

Cahyandaru Kuncorojati • 05 Januari 2026 10:50
Jakarta: Poco mengonfirmasi peluncuran smartphone terbarunya, Poco M8, yang dijadwalkan resmi diperkenalkan di India pada 8 Januari 2026. Menjelang peluncuran tersebut, Poco mulai mengungkap sejumlah spesifikasi utama perangkat ini.
 
Poco M8 akan mengusung layar OLED 3D curved berukuran 6,77 inci dengan resolusi 1080 x 2392 piksel. Layar tersebut mendukung refresh rate 120Hz serta tingkat kecerahan puncak hingga 3.200 nits. 
 
Poco bahkan mengklaim panel ini sebagai smartphone dengan layar lengkung 3D paling tangguh di segmennya. Dari sisi ketahanan, Poco M8 telah mengantongi sertifikasi MIL-STD-810H, yang dirancang untuk menghadapi kondisi ekstrem seperti panas, debu, serta benturan. 

Dikutip dari laporan GSM Arena, perangkat ini juga memiliki rating IP66 untuk perlindungan terhadap debu dan air, serta dilengkapi teknologi Wet Touch 2.0 agar layar tetap responsif dalam kondisi basah. Poco menyebutkan perangkat ini telah diuji jatuh dari ketinggian hingga 1,7 meter.
 
Poco M8 juga menonjolkan desain ramping. Dengan ketebalan hanya 7,35 mm dan bobot 178 gram, smartphone ini diklaim sebagai perangkat paling tipis dan ringan yang pernah dirilis Poco, sekaligus menjadi yang paling ringkas di kelasnya.
 
Selain spesifikasi resmi yang diumumkan Poco, daftar ritel terbaru juga mengungkap detail lain dari perangkat ini. Poco M8 disebut akan ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 6 Gen 3, dipadukan dengan kamera utama 50 MP dan sensor kedalaman 2 MP. Di bagian depan, tersedia kamera selfie beresolusi 20 MP.
 
Untuk daya, Poco M8 dibekali baterai berkapasitas 5.520 mAh yang mendukung pengisian daya kabel 45W. 
 
Dengan kombinasi desain tipis, layar lengkung cerah, dan spesifikasi kelas menengah, Poco M8 diposisikan sebagai salah satu smartphone terbaru Poco yang siap meramaikan pasar India dalam waktu dekat. Penggemar di Indonesia tinggal menunggu waktu kapan segera menyusul ke Tanah Air.
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan