File Windows 10 kini hanya sebesar 7,8GB
File Windows 10 kini hanya sebesar 7,8GB

Microsoft: Windows 10 tak Butuh Ruang Penyimpanan Besar

Riandanu Madi Utomo • 17 Maret 2015 17:37
medcom.id: Sistem operasi Windows memang dikenal dengan kapasitasnya yang cukup besar, sehingga seringkali memakan kapasitas penyimpanan sebuah perangkat. Pasalnya, Windows memang diciptakan untuk PC dan rata-rata PC memiliki kapasitas penyimpanan yang cukup besar.
 
Namun berbeda dengan Windows sebelumnya, Microsoft merancang Windows 10 agar dapat digunakan di berbagai perangkat mobile yang rata-rata memiliki kapasitas penyimpanan yang kecil.
 
Atas dasar itulah, Microsoft berusaha "mamadatkan" data-data pada Windows 10 menjadi lebih kecil. Berdasarklan laporan terkini, Microsoft berhasil membuat sebuah sistem kompresi baru yang dapat memadatkan besaran file sistem operasi tersebut. Sistem kompresi terebut diklaim tidak hanya mampu mengurangi ukuran file Windows 10, namun juga mengefisiensikan performanya.

Microsoft: Windows 10  tak Butuh Ruang Penyimpanan Besar
 
Hingga saat ini, Microsoft mengkalim mereka telah berhasil memadatkan Windows 10 hingga menjadi hanya 7,8GB saja. Jumlah tersebut jauh lebih kecil ketimbang sebelumnya yang sebesar lebih dari 14GB.
 
Pemadatan file pada sistem operasi Windows 10 akan sangat berguna bagi para pengguna tablet Windows 10. (SlashGear)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ABE)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan