Perusahaan bernama Createc tersebut sebelumnya pernah membuat sebuah teknologi kamera N-Visage. Teknologi tersebut memungkinkan robot untuk tidak hanya mengenal dan memetakan lingkungan sekitar dalam bentuk 3D, namun juga memetakan tingkat radiasi di sebuah tempat yang tentunya akan sangat berguna bagi para pekerja di lokasi bencana nuklir Fukushima.
Karya Createc merupakan sebuah langkah besar untuk dunia robotika di Inggris yang sempat tertinggal dengan negara-negara lain, seperti Amerika Serikat, Jepang, dan Korea Selatan. Teknologi kamera N-Visage rencananya akan dipasang pada sebuah robot penjelajah yang dirancang khusus agar dapat mengakses tempat yang sulit dijangkau oleh manusia di lokasi bencana nuklir Fukushima. (Ubergizmo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News