Honor Magic8 Pro Air resmi diperkenalkan sebagai flagship tertipis dan teringan dengan kamera utama 50 MP didukung OIS, telefoto 3,2x, baterai 5.500 mAh, dan chipset Dimensity 9500.
Honor Magic8 Pro Air resmi diperkenalkan sebagai flagship tertipis dan teringan dengan kamera utama 50 MP didukung OIS, telefoto 3,2x, baterai 5.500 mAh, dan chipset Dimensity 9500.

Honor Magic8 Pro Air Resmi, Flagship Tertipis dan Teringan

Lufthi Anggraeni • 20 Januari 2026 07:32
Jakarta: Honor kembali memperluas jajaran smartphone flagship karyanya dengan Honor Magic8 Pro Air, diperkenalkan sebagai salah satu ponsel Android paling ringan dan tipis di kelasnya. Perangkat ini memadukan desain ramping dengan konfigurasi kamera kuat serta performa tinggi.
 
Perpaduan tersebut menempatkan smartphone ini sebagai opsi menarik bagi pengguna yang mencari perangkat premium namun tetap ringan dan nyaman digenggam. Mengutip Gizmochina, Magic8 Pro Air hadir dengan ketebalan hanya sekitar 6,1 mm dan bobot sekitar 155 gram.
 
Ketebalan dan bobot ini menjadikan Honor Magic8 Pro Air sebagai salah satu ponsel flagship paling tipis di pasaran saat ini. Ukuran tersebut cukup kontras dengan banyak smartphone flagship lain yang cenderung lebih tebal dan berat, terutama model dengan baterai besar atau modul kamera rumit.

Dengan desain seperti ini, Honor menargetkan pengguna yang menginginkan kombinasi estetika elegan dan pengalaman penggunaan sehari-hari nyaman. Honor Magic8 Pro Air dibekali layar OLED 6,31 inci dengan bingkai sangat tipis, bezel sekitar 1,08 mm, menghasilkan tampilan visual luas dan imersif tanpa menambah bobot perangkat secara signifikan.
 
Panel layar ini cocok untuk konsumsi konten multimedia, menjelajah web, serta tugas produktivitas ringan lain. Di bagian belakang, Honor Magic8 Pro Air hadir dengan finishing satin metalik multi-lapis, diklaim terinspirasi dari cat otomotif premium, tidak hanya memberi kesan elegan, tapi juga membantu dalam menangkal bekas sidik jari.
 
Honor Magic8 Pro Air tersedia dalam pilihan warna Fairy Purple, Light Orange, Feather White, dan Shadow Black, memberi pengguna beberapa opsi estetika sesuai selera. Selain itu, kerangka smartphone ini menggunakan bahan aluminium yang diperkuat, sehingga meski tipis, struktur tetap kuat dan relatif tahan terhadap penggunaan intens.
 
Honor Magic8 Pro Air ditenagai chipset MediaTek Dimensity 9500, menawarkan kombinasi performa tinggi dan efisiensi daya. Chipset ini mampu mendukung tugas berat seperti game, multitasking, serta aplikasi produktivitas tanpa kendala berarti.
 
Dengan konfigurasi ini, Magic8 Pro Air menunjukkan bahwa desain tipis tidak selalu harus mengorbankan performa. Sebagai informasi, salah satu fokus utama Honor Magic8 Pro Air adalah sistem kamera kuat.
 
Perangkat ini berbekal kamera utama 50MP dengan sensor besar 1/1,3 inci dan stabilisasi optik (OIS) untuk hasil foto tajam dan minim goyang. Sensor utama ini dipadukan dengan kamera ultra-wide 50MP, menawarkan sudut pandang luas hingga 112 derajat, cocok untuk lanskap dan foto grup.
 
Menariknya, Honor Magic8 Pro Air dilengkapi kamera telefoto periskop 64MP dengan zoom optik 3,2x, memungkinkan pengguna melakukan zoom tanpa kehilangan detail signifikan. Honor juga memperkenalkan sistem flash berbasis AI berkemampuan menyesuaikan output cahaya sesuai tingkat zoom.
 
Selain itu, Honor juga memperkenalkan mode potret strobe baru, dirancang untuk meningkatkan kualitas foto di kondisi cahaya rendah. Kombinasi ini diklaim menjadikan Magic8 Pro Air kompetitif di segmen kamera premium, meskipun hadir dalam bodi sangat tipis.
 
Untuk mendukung penggunaan sehari-hari, ponsel ini dibekali baterai berkapasitas 5.500 mAh, relatif besar untuk perangkat dengan profil tipis. Selain itu, Honor Magic8 Pro Air mendukung pengisian cepat 80W melalui kabel dan 50W secara nirkabel, memberi fleksibilitas bagi pengguna yang membutuhkan pengisian cepat tanpa menunggu lama.
 
Honor juga menyebut angka kepadatan energi 917 Wh/L, meskipun hasil nyata di penggunaan harian bisa bervariasi tergantung pola pemakaian. Selain kamera dan performa, Honor Magic8 Pro Air juga disertai sejumlah fitur premium lain.
 
Magic8 Pro Air mengantongi sertifikasi IP68/IP69 untuk ketahanan terhadap debu dan air, sehingga aman digunakan di berbagai kondisi lingkungan. Sementara itu, dukungan stereo speaker diklaim Honor memungkinkan Honor Magic8 Pro Air menawarkan pengalaman multimedia lebih imersif, sedangkan sensor sidik jari ultrasonic 3D meningkatkan keamanan biometrik.
 
Ponsel ini juga mendukung SIM fisik dan eSIM, memberikan fleksibilitas penggunaan dual-profile. Panel layar Magic8 Pro Air juga mengusung kemampuan peak HDR brightness hingga 6000 nits, membantu visibilitas layar dalam kondisi luar ruangan terang.
 
Hal ini menjadi salah satu nilai tambah bagi pengguna yang sering aktif di luar ruangan atau di bawah terik matahari. Honor meluncurkan Magic8 Pro Air dengan beberapa konfigurasi memori berbeda, termasuk 12GB+256GB, 12GB+512GB, 16GB+512GB, dan 16GB+1TB.
 
Harga mulai dari CNY4.999 (Rp12,2 juta) untuk model dasar sampai CNY5.999 (Rp14,6 juta) untuk varian tertinggi. Penjualan perangkat dijadwalkan mulai tanggal 23 Januari 2026, setelah periode pre-order awal.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan