Kamera mini LiPlay+ menggabungkan teknologi digital dengan sistem cetak instan instax untuk memberikan pengalaman memotret yang lebih menyenangkan. Salah satu peningkatan utamanya adalah hadirnya kamera tambahan yang memudahkan pengambilan foto selfie dan foto grup, menjadikannya kamera selfie pertama di lini produk instax.
Melalui layar berpanel LCD di bagian belakang, pengguna dapat langsung melihat hasil foto, memilih gambar, hingga mencetak foto dari smartphone.
Fitur unggulan Sound Feature yang memungkinkan perekaman klip audio hingga 10 detik juga turut melengkapi seri ini. Hasil foto cetak akan menampilkan kode QR yang dapat dipindai untuk mendengarkan kembali rekaman tersebut, memungkinkan setiap foto menyimpan pesan spesial, misalnya untuk momen ulang tahun atau anniversary.
Fitur baru lainnya, Layered Photo Mode, memungkinkan pengguna menggabungkan foto dari kamera depan dan belakang menjadi satu gambar yang unik.
Presiden Direktur Fujifilm Indonesia, Masato Yamamoto, menyatakan, melalui instax mini LiPlay+, Fujifilm ingin menghadirkan cara baru dalam mengabadikan dan membagikan momen, bukan hanya lewat visual, tetapi juga melalui rekaman audio. "Tagline ‘Sounds like adventure’ mencerminkan semangat kami untuk mengajak pengguna Indonesia berekspresi dan berbagi cerita lewat pengalaman berfoto yang lebih hidup dan menyenangkan."
Kamera mini LiPlay+ hadir dalam dua pilihan warna elegan: Sand Beige dan Midnight Blue, dengan sentuhan material metalik di sekitar tombol kamera yang memberikan kesan mewah. Pengguna juga dapat memilih dua mode cetak: instax-Natural Mode untuk warna soft khas instax, atau instax-Rich Mode untuk warna yang lebih cerah dan ekspresif.
Selain itu, fitur instax Sound Album memungkinkan pengguna membuat video slideshow yang menggabungkan hingga 10 foto dengan klip audio dan backsound pilihan. Video yang dihasilkan dapat diubah menjadi kode QR dan dicetak bersama gambar cover pilihan. Aplikasi khusus instax juga kini dilengkapi fitur instax Sound Print yang memungkinkan penambahan audio pada foto dari smartphone sebelum dicetak, serta menawarkan 13 desain bingkai bawaan dan lebih dari 60 pilihan bingkai lainnya.
Kamera instan hybrid instax mini LiPlay+ kini telah tersedia di Official Store Fujifilm Indonesia serta semua retailer resmi di Indonesia dengan harga per unit Rp3.488.000.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id