Samsung resmi memperkenalkan Galaxy Active Club, komunitas olahraga untuk mendukung gaya hidup sehat dan aktif.
Samsung resmi memperkenalkan Galaxy Active Club, komunitas olahraga untuk mendukung gaya hidup sehat dan aktif.

Galaxy Active Club, Komunitas Inspiratif untuk Hidup Sehat dan Aktif

Lufthi Anggraeni • 04 Juni 2025 15:53
Jakarta: Samsung resmi memperkenalkan Galaxy Active Club, komunitas olahraga yang dibentuk untuk mendukung masyarakat dalam menjalani gaya hidup sehat dan aktif. Komunitas ini hadir untuk merespons kebutuhangaya hidup sehat dan bugar dalam komunitas suportif dan inspiratif.
 
Galaxy Active Club menawarkan beragam kegiatan aktif dan sesi edukatif, dirancang untuk membangun kesehatan fisik dan mental prima di era modern. Samsung meluncurkan komunitas ini untuk bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kesehatan dan membantu mencapai tujuan kebugaran dengan dukungan inovasi teknologi.
 
"Galaxy Active Club terbuka bagi siapa saja dan anggota pun bisa mendapat inspirasi untuk menjaga kesehatan dan kebugaran di tengah kesibukan menggunakan inovasi Samsung yang hadir dalam rangkaian wearables seperti Galaxy Watch 7 dan Galaxy Watch Ultra,” ujar MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia Annisa Maulina.

Kehadiran Galaxy Active Club ini sejalan dengan meningkatnya minat terhadap komunitas olahraga. Riset Populix menunjukkan bahwa 94% responden rutin berolahraga setidaknya seminggu sekali, dengan olahraga lari menjadi salah satu yang paling populer di area terbuka.
 
Galaxy Active Club hadir sebagai circle pertemanan baru yang ditargetkan bagi masyarakat yang peduli pada kesehatan dan kebugaran diri, menjadi ruang untuk saling mendukung, berbagi inspirasi, dan tumbuh bersama menuju hidup lebih sehat.
 
Bagi yang ingin memulai hidup sehat atau membutuhkan komunitas pendukung, Galaxy Active Club siap membantu dari pemula hingga yang sudah rutin berolahraga untuk tetap termotivasi dan konsisten mencapai tujuan kebugaran.
 
Galaxy Active Club menawarkan berbagai pilihan kegiatan olahraga yang cocok untuk berbagai generasi, termasuk lari, poundfit, yoga, tenis, hingga padel. Sesi olahraga diadakan di lokasi strategis dengan jadwal yang disesuaikan dengan aktivitas masyarakat yang padat, membantu menjaga keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi.
 
Selain itu, komunitas ini melibatkan berbagai pelatih berpengalaman untuk membimbing peserta di setiap kelas olahraga. Pelatih ini hadir dengan program terarah dan memungkinkan peserta berkonsultasi langsung untuk mendapatkan tips berolahraga dan membuat rutinitas latihan.
 
Galaxy Active Club memiliki sesi khusus bersama Team Galaxy, memungkinkan peserta melihat langsung kelebihan wearables Samsung dalam meningkatkan kualitas latihan dan gaya hidup. Perangkat seperti Galaxy Watch dapat merekam aktivitas olahraga, mendeteksi detak jantung, menghitung kalori terbakar, dan mengkalkulasi level kebugaran.
 
Galaxy Ring juga tersedia untuk memantau kualitas tidur yang berpengaruh pada kebugaran tubuh secara menyeluruh. Selain itu, lini smartphone Galaxy juga menjadi pendamping sempurna untuk aktivitas olahraga.
 
Untuk menjadi anggota Galaxy Active Club, Samsung menjelaskan bahwa masyarakat tidak harus memiliki perangkat Galaxy, dan hanya cukup memiliki semangat untuk berolahraga dan menjaga kebugaran. Anggota dapat mendaftar melalui situs resmi Samsung, mendapatkan konfirmasi via email, dan bergabung ke channel resmi Galaxy Active Club.
 
Anggota juga bisa mengikuti berbagai tantangan seru dan mendapatkan benefit eksklusif seperti merchandise edisi terbatas serta akses prioritas ke berbagai acara Samsung Galaxy. Bergabung dengan Galaxy Active Club berarti menjadi bagian dari komunitas yang suportif dan inspiratif.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan