realme 15T 5G.
realme 15T 5G.

Cek Nih, Rekomendasi HP 3 Jutaan Terbaru!

Cahyandaru Kuncorojati • 04 November 2025 08:43
Jakarta: Memiliki smartphone atau HP terbaru identik dengan indikator bahwa perangkat tersebut akan memiliki usia yang panjang. Hal ini semakin didukung dengan janji dukungan update sistem operasi dan keamanan yang panjang dari berbagai merek.
 
Meskipun begitu mencari HP terbaru bukan mencari spesifikasi yang paling tinggi. Konsumen kerap kembali mempertimbangkan berdasarkan harga atau dana yang mereka miliki.
 
Harga kisaran Rp3 jutaan masih jadi pilihan banyak konsumen maupun penggemar gadget di Indonesia. Pada rentang harga tersebut smartphone atau HP terbaru yang ditawarkan biasanya berada di segmen atau kelas menengah ke bawah atau mid-low.

Segmen ini menjanjikan spesifikasi mumpuni dengan harga sepadan yang masih ramah kantong. Fitur dan performa HP harga Rp3 jutaan masih berada di atas kelas harga Rp1 jutaan yang merupakan smartphone kelas entry-level.
 
Berikut ini Medcom.id memberikan 3 rekomendasi HP terbaru di harga Rp3 jutaan.
 

1. iQoo Z10R

iQOO Z10R menjadi smartphone iQOO pertama di Indonesia yang menggunakan chipset MediaTek Dimensity 7360-Turbo (4nm). Prosesor ini mencetak skor AnTuTu lebih dari 717.000 poin dan diklaim memiliki peningkatan performa hingga 26% dibanding generasi sebelumnya.
 
Smartphone ini juga dibekali RAM LPDDR4x hingga 12GB dan storage UFS 3.1 hingga 256GB, yang diklaim 160% lebih cepat dari UFS 2.2. Dalam pengujian internal, Z10R mampu menjaga rata-rata 89,73fps saat bermain Mobile Legends selama tiga jam nonstop.
 
iQOO Z10R mengusung layar AMOLED 6,77 inci FHD+ dengan refresh rate 120Hz dan puncak kecerahan 3.000 nits. Smartphone ini dibekali kamera utama 50MP Sony IMX882 dan ultrawide camera, dengan dukungan perekaman video 4K di kamera depan maupun belakang.
 
Meski hanya setebal 7,59mm, iQOO Z10R membawa baterai besar 6.500mAh BlueVolt Battery. Fitur 90W FlashCharge memungkinkan pengisian daya dari 1% hingga penuh hanya dalam 52 menit, dan dilengkapi fitur ByPass Charging. 
 

2. realme 15T 5G

Smartphone ini hadir dengan layar AMOLED berukuran 6,57 inci dan resolusi Full HD+ (1.080 × 2.372 piksel), dilengkapi refresh rate 120 Hz serta kecerahan puncak hingga 4.000 nits. Layarnya menggunakan teknologi “4R Comfort+ AMOLED Display” yang memiliki keempat sudut melengkung radius 8 mm untuk tampilan yang lebih nyaman. 
 
Di sektor performa, realme 15T 5G ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 6400 Max berbasis proses 6 nm. Varian RAM dan penyimpanan yang tersedia adalah RAM 8 GB dengan pilihan internal 128 GB atau 256 GB. 
 
Sistem pendingin berukuran besar, sekitar 6.050 mm², disematkan untuk menjaga stabilitas suhu saat pemakaian intensif. 
 
Pada sektor fotografi, smartphone ini dilengkapi kamera utama 50 MP menggunakan sensor OmniVision OV50, serta kamera depan juga beresolusi 50 MP. Modul belakang dirancang dalam pola zig-zag dan tampil cukup distinctive. 
 
Baterai berkapasitas besar 7.000 mAh hadir di realme 15T 5G, dengan dukungan pengisian cepat 60 W. Fitur “Bypass Charging” disertakan agar pengguna bisa bermain sambil mengisi daya tanpa peningkatan suhu yang signifikan. 
 
Fitur tambahan mencakup sertifikasi tahan air dan debu (IP66/IP68/IP69) membuat realme 15T 5G sangat menarik untuk HP harga Rp3 jutaan.
 

3. Poco X7 5G

Dirilis di Indonesia awal tahun ini, Poco X7 5G langsung menarik perhatian. Performanya diklaim ngebut berkat MediaTek Dimensity 7300 Ultra dengan menawarkan pilihan RAM 8GB serta 12GB sekaligus memori 256GB maupun 512GB. 
 
Baterainya sudah 5.110 mAh dengan fast charge 45. Smartphone dengan layar AMOLED ini juga sudah memiliki rating sertifikasi IP68 yang membuatnya tahan air. 
 
Menyoal kemampuan kamera, Poco X7 5G dibekali kamera utama 50MP sensor Sony IMX882. Seri ini diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan sebelumnya yaitu Poco X6 sehingga dinilai sangat menarik untuk dimiliki.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan