Dengan menyimak video di bawah ini, Anda dapat melihat kamera Project Ara yang Toshiba uji memiliki kekuatan 5 MP. Spiral 2 sendiri rencananya akan mendukung penggunaan kamera 2 MP, 5 MP, dan 13 MP. Saat uji coba, pihak Toshiba tidak menggunakan Spiral 2 secara langsung, tetapi dengan menghubungkannya dengan komponen yang lebih besar sebagai pengganti Spiral 2.
Kehadiran kamera 5 MP untuk Project Ara bisa membantu konsumen untuk menghemat biaya seandainya mereka tak memerlukan ponsel dengan kamera belakang 13 MP. Dengan kata lain, ponsel modular ini nantinya hanya memiliki satu varian, tetapi dibanderol denga harga yang bervariasi sesuai spesifikasinya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id