Masih menjagokan kemampuan kameranya yang didukung Zeiss, sebagai smartphone kelas menengah vivo V40 5G Series menawarkan spesifikasi kamera yang tergolong sangat tinggi. Kamera belakang ganda 50MP dilengkapi OIS juga menyediakan kamera depan 50MP.
Tidak hanya itu vivo V40 5G Series juga diklaim sebagai satu-satunya smartphone di kelas harganya yang punya tiga opsi lensa multifocal mulai dari 24mm, 35mm, dan 50mm. Hasilnya, foto portrait atau bokeh bisa dihasilkan dengan tajam sekalipun di-zoom.
vivo kembali menghadirkan desain yang mewah pada seri vivo V40 5G Series untuk sebuah smartphone lini kelas menengah. Pilihan warnanya juga terasa premium di antaranya Chrome Purple, Ceramic Peach, dan Platinum Silver.
Pada bagian frame kamera belakagnya dihadirkan desain bernama Gemini Ring. Di sini area lensa kamera dan LED terpisah menjadi dua bidang lingkaran yang sangat unik.
Kesan mewah dari vivo V40 5G Series semakin kuat dengan layar 3D Curved Screen alias melengkung di bagian tepinya. Layar smartphone ini sudah menggunakan panel AMOLED.
vivo V40 Pro menawarkan layar AMOLED dengan refresh rate 120Hz dan tingkat kecerahan maksimal hingga 4500 nits. Resolusinya juga sama tingginya yaitu 1.5K. Desain yang mewah dengan bodi ramping 7,58mm tidak mengorbankan komponen di bagian dalamnya, misalnya kapasitas baterai.
vivo V40 5G Series mengandalkan teknolgoi Blue Volt Battery Generasi ke-2, memungkinkan baterai kapasitas 5.500 mAh ditanamkan tanpa membuat smartphone ini punya bodi yang menebal.
Di sini juga ada fast charging daya 80W yanh diklaim bisa mengisi penuh dalam durasi 49 menit. Bodinya yang ramping juga masih memuat vapor chamber sebagai sistem pendingin sehingga vivo V40 5G Series juga mumpuni untuk gaming.
Chipset di dalammya mengandalkan Snapdragon 7 Gen 3 dari Qualcomm. Tersedia tiga varian kapasitas RAM dan memori internal mulai dari 8/256GB, 12/256GB, dan 12/512GB. vivo menjanjikan update OS hingga 3 tahun dan update sistem keamanan 4 tahun.
vivo V40 5G Series memiliki rating IP68 dan IP69, dan dibanderol pada harga Rp6.499.000 versi 8/256GB, Rp6.999.000 untuk 12/256GB, dan Rp7.999.000 versi 12/512GB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id