Direktur Utama Telkom Indonesia Dian Siswarini
Direktur Utama Telkom Indonesia Dian Siswarini

Hyperscale Data Center NeutraDC Nxera Batam Topping Off, Sudah Tier III

Mohamad Mamduh • 03 November 2025 15:06
Jakarta: NeutraDC Nxera Batam, anak usaha Telkom Indonesia menggelar Topping Off Ceremony Powering AI Connectivity: Batam Digital Hub. Acara ini menandai pembangunan Hyperscale Data Center NeutraDC Nxera Batam yang berlokasi di kawasan industri Kabil. 
 
Dengan kapasitas awal 18 MW yang akan dikembangkan secara bertahap hingga 54 MW, NeutraDC Nxera Batam menegaskan komitmen dalam menjadikan Batam sebagai pusat konektivitas AI dan ekosistem data regional di Asia Tenggara.
 
Direktur Utama Telkom Indonesia, Dian Siswarini, menyatakan bahwa momentum topping off ini bukan sekadar pencapaian konstruksi, tetapi juga simbol komitmen untuk membangun fondasi digital yang kuat dan berdaulat.

Bhimo Aryanto, Senior Director Business Performance & Asset Optimization PT Danantara Asset Management, menambahkan bahwa kehadiran NeutraDC Nxera Batam akan menjadi landasan pertumbuhan bagi ekosistem ekonomi digital Indonesia. Investasi ini tidak hanya memperkuat infrastruktur strategis nasional, tetapi juga membuka peluang bagi kolaborasi lintas sektor dan masuknya investasi digital berkelanjutan di kawasan Batam.
 
NeutraDC Nxera Batam akan menjadi salah satu pusat data terbesar dan paling strategis di Indonesia, menyediakan infrastruktur digital berstandar global yang siap mendukung ekosistem AI, Cloud, dan Big Data. CEO NeutraDC Nxera Batam Indrama YM Purba, menjelaskan bahwa fasilitas ini berada di jantung kawasan SIJORI (Singapura-Johor-Riau), akan menjadi Regional Gateway bagi arus data dan ekonomi digital Asia Tenggara.
 
Dalam kesempatan ini, NeutraDC Nxera Batam juga menandatangani Master Service Agreement (MSA) dengan tujuh mitra utama dari sektor internet service provider (ISP) dan telekomunikasi, yaitu Permana Net, Super Sistem Group, LitUp Network Indonesia, Iforte, Telin, Matrix Nap Info, dan Moratelindo. 
 
Lebih lanjut, NeutraDC Nxera Batam mengumumkan pencapaian Uptime Institute Tier III Certification of Design Documents (TCDD). Fasilitas gedung data center ini dirancang untuk menjadi AI-ready campus, menyediakan fondasi yang mendukung pengembangan teknologi Kecerdasan Buatan, Cloud, dan Edge Computing.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan