"Konsumen perangkat IT biasanya selalu menginginkan perangkat terbaru dan tentunya juga harus orisinal. Dengan menyediakan hanya perangkat yang orisinal kami bisa semakin memperoleh kepercayaan dari konsumen, karena trust sangat penting dalam bisnis e-commerce," tutur President Director JD.ID, Zhang Ali.
Keputusan yang diambil JD.ID untuk menggandeng Lenovo juga tidak salah sebab berdasarkan data firma riset TrendForce menyebutkan bisnis laptop Lenovo sedang berada di posisi dua dalam daftar pengiriman global unit laptop di kuartal ke-3 tahun 2017.
Maka Lenovo juga berhasil mengisi posisi kedua sebagai penguasa market share laptop global untuk saat ini. Langkah awal dari kerja sama ini adalah penjualan eksklusif laptop Lenovo IdeaPad 120s.
Laptop tersebut hadir dengan bentang layar 14 inci dengan ketebalan bodi 18,6mm dan bobot 1,44kg. Dapur pacunya ditenagai Intel Celeron N3350 berkecepatan 2,4GHz. Untuk RAM disediakan kapasitas 4GB sedangkan memori internalnya sebesar 128GB jenis SSD.
Laptop tersebut dibanderol Rp3,9 juta. Selain itu ada dua laptop lagi yang juga dijual lewat JD.ID yakni Lenovo Yoga 520 dan 310 yang sebetulnya sudah ada dipasaran, namun hadir untuk melengkapi perangkat orisinal Lenovo. Keduanya dibanderol di harga Rp10,6 juta untuk Yoga 520, dan Yoga 310 dilepas seharga Rp5 juta.
"Bagi kami penting sekali untuk menggandeng layanan e-commerce yang sudah memiliki cakupan layanan yang cukup luas seperti JD.ID. Kerja sama ini juga akan mengukuhkan posisi bisnis laptop Lenovo di dunia apabila bekerjsama dengan e-commerce," tutur Chief Operating Officer Lenovo for Asia Pacific, Amar Babu.
"7Seperti kita ketahui cara konsumen berbelanja perangkat IT kini mulai bergeser ke layanan e-commerce, jadi kami menyesuaikan dengan konsumen."
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id