Kamera ini sudah dilengkapi dengan aperture f/1.6, dengan bantuan sensor Light Fusion 900. Kemudian, untuk rentang dinamis mencapai 13.5EV. Membahas kualitas lensa, Xiaomi 14 ini pada segi ultra-wide mencapai 50MP dan juga kamera telefoto 50MP. Maka dari itu, Xiaomi 14 ini sudah menjadi salah satu prioritas yang ditonjolkan oleh Xiaomi.
Dalam menjajal kamera dari Xiaomi 14 ini, kami dibawa ke sebuah desa dan uniknya ini merupakan sebuah desa tertua di pulau Bali. Kehidupan atau kebudayaan yang ada dalam desa tersebut juga masih cukup kental. Kami juga tidak sendiri, kami di Desa Tenganan dipandu oleh Bli Goblah yang merupakan warga desa asli.
Baca Juga: Intip Lebih Jelas Desain Xiaomi 14
“Di sini semua masih asli, dan kami sendiri memang berbeda dengan kepercayaan Bali pada umumnya. Walau di kota-kota biasanya mengadakan Hari Raya Nyepi, tetapi di Desa Tenganan kami tidak melakukan hari raya tersebut, sehingga warga-warga di sini masih melakukan berbagai aktivitas,” jelas Bli Goblah.
Ketika kami datang ke Desa ini, kami juga merasakan suasana yang cukup tenang dengan dipadukan berbagai nilai-nilai adat yang ada. Jadi, ini akan menjadi salah satu elemen penting untuk menjajal kamera Xiaomi 14 Leica Summilox Optical Lens. Selain itu, kami juga dibantu oleh salah satu fotografer Sandy Wijaya dan ia selalu mengarahkan berbagai angle atau pengaturan exposure.
Maka dari itu, berikut adalah beberapa jepretan foto dihasilkan menggunakan Xiaomi 14 yang sudah menggunakan lensa Leica Summilux Optical Lens, dan foto-foto tersebut berlokasi di Desa Tenganan, Karangasem, Bali.
Alam/Objek Kecil
Jika kamu memang mempunyai hobi fotografi dan sangat suka melakukan travelling, maka kamu juga akan bertemu dengan alam dan beberapa objek kecil, seperti binatang atau dedaunan yang ada. Namun, untuk mendapatkan hasil foto yang maksimal, maka kamu memang wajib untuk mempunyai lensa yang memadai, dan untuk kamera handphone memang masih bisa dihitung menggunakan jari terkait lensa yang bisa mengambil objek kecil.Xiaomi 14 dengan penggunaan lensa dari Leica ini bisa kami nilai sangat mampu untuk mendapatkan hasil yang maksimal jika kamu ingin mengambil objek-objek yang berkuran kecil. Walau kamu melakukan zooming hingga 3x atau 6x, Xiaomi 14 ini mampu memberikan hasil foto yang maksimal.


Terlihat dari ketiga foto yang berhasil kami ambil. Pada foto dengan objek daun mampu menghasilkan foto yang cukup maksimal, dan tone warna tersebut juga bisa memberikan kesan yang soft, sejuk, dan juga colorful. Hal ini memang terasa layaknya sebuah hutan.
Kemudian, pada objek laba-laba juga tentu bisa memberikan detail dari warna hewan tersebut, dan juga bentuk dari jaring-jaring yang dibuat oleh laba-laba. Walau pada bagian belakang terlihat sangat ramai dengan bentuk dan warna yang bervariasi, hanya saja Xiaomi 14 ini bisa memusatkan fokus pada Laba-laba sebagai pusat objek dari foto yang satu ini.
Kemudian, untuk objek bekicot yang berhasil kami ambil adalah Xiaomi 14 bisa memperlihatkan detail yang ada dari hewan tersebut, terlebih lagi mereka bisa memperlihatkan lendir-lendir yang menyelimuti tubuh bekicot. Kemudian, pada foto yang kami jepret ini semuanya tidak menggunakan fitur potrait, melainkan foto biasa dan hanya memanfaatjkan zoom dan penurunan exposure sedikit.
Human Interest
Selain alam atau objek kecil, pastinya terdapat salah satu konsep fotografi yang disebut dengan Human Interest. Karena memang secara singkat konsep yang satu ini memang lebih mengedepankan sisi kemanusiaan yang ada. Kebetulan kami juga sedang berada di Desa Tenganan dan kami mendapatkan kesempatan untuk mengambil berbagai foto dari warga yang sedang melakukan beberapa aktivitas.Salah satunya datang dari seorang nenek yang kerap dipanggil ‘Nek Bukti’. Bli Goblah sendiri mengatakan bahwa nenek sudah berumur 93 tahun, dan menurut kami Nek Bukti merupakan seorang nenek yang memiliki kebugaran tubuh maksimal. Berdasarkan foto di bawah, ia masih sanggup untuk memintal benang. Secara singkat, pintalan benang ini sendiri akan diwarnai dengan beberapa material organik dan bisa menghasilkan sebuah kain bali yang memang dikenal sebagai salah satu seni asli Indonesia.

Selain membahas hasil foto yang dihasilkan, kami juga turut senang dengan adanya fitur filter dari kamera Xiaomi 14. Kenapa? Karena kami bisa memilih filter-filter yang ada untuk meningkatkan nilai estetika dan menghadirkan konsep yang semakin kokoh. Salah satu filter yang kerap kami gunakan adalah Leica BW HC, secara singkat filter tersebut bisa membuat warna menjadi hitam-putih dan masih meninggalkan kesan yang lebih natural.
Jadi, kami bisa memperlihatkan detail yang ada dari objek yang ada dalam frame. Contohnya adalah kerutan yang ada dari tangan Nek Bukti, sehingga detail bisa dirasakan oleh orang yang melihat, dan filter ini sangat membantu kami untuk menghadirkan sebuah foto yang memang memiliki konsep Human Interest.
Foto dengan Model
Di Desa Tenganan ini, Sandy Wijaya dan Bli Goblah menyediakan kami tiga gadis yang memang bersedia menjadi model pada sesi penjajalan kamera Xiaomi 14. Ketiga gadis ini sendiri merupakan warga lokal dari Desa Tenganan, sehingga memang cukup dikenal oleh para warga yang lain. Selain itu, beberapa diantarnya memang sudah sering menjadi model, sehingga memudahkan kami untuk mengarahkan beberapa pose yang ada.


Bisa terlihat dari foto yang berhasil kami jepret, dan beberapa foto close-up berhasil memberikan kualitas foto yang bisa dikatakan maksimal. Maka dari itu, ini menjadi salah satu hal yang cukup membantu para pecinta fotografi, terkhusus untuk mereka yang selalu memotret dengan model. Jadi, bisa disimpulkan bahwa Xiaomi 14 ini memang mempunyai kemampuan yang cukup andal jika dalam segi fotografi.
Dari semua foto yang kami jepret menggunakan Xiaomi 14, kami sendiri mengakui bahwa cukup puas dengan kualitas kamera yang diberikan. Leica Summilux Optical Lens bukan hanya sekadar gimik saja, melainkan memang benar diterapkan dan bisa membantu para fotografi profesional, dan juga amatir untuk menghadirkan kualitas foto yang diincar.
Hingga saat ini, pihak Xiaomi sendiri belum membeberkan informasi lebih lanjut terkait jadwal rilis atau harga resmi yang akan dipasarkan. Kemudian untuk piljihan warna dari Xiaomi 14 tersedia dengan tiga pilihan warna, yakni warna hitam, hijau, dan juga putih. (Christopher Louis)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id