ROG Cetra Open Wireless
ROG Cetra Open Wireless

Asus ROG Cetra Open Wireless Earbuds, Cocok untuk Gamer dan Gaya Hidup Aktif

Mohamad Mamduh • 16 Januari 2026 11:29
Jakarta: Asus Republic of Gamers (ROG) secara resmi mengumumkan kehadiran Cetra Open Wireless Earbuds, perangkat audio terbarunya yang dirancang untuk memberikan pengalaman mendengarkan imersif tanpa mengorbankan kesadaran situasional di lingkungan sekitar. Produk ini diklaim ideal untuk tiga segmen utama: gaming, musik, dan pengguna dengan gaya hidup aktif.
 
Salah satu keunggulan utama dari Cetra Open Wireless adalah Konektivitas Dual Mode. Pengguna memiliki opsi untuk terhubung melalui Bluetooth atau memanfaatkan teknologi nirkabel latensi ultra-rendah ROG SpeedNova 2.4GHz.
 
Teknologi SpeedNova 2.4GHz ini memastikan sinkronisasi audio dan visual yang sempurna, menjadikannya pilihan tepat bagi para gamer. Selain itu, earbuds ini juga dilengkapi dengan dongle USB-C 2.4GHz pertama dari ROG yang mendukung pengisian daya satu arah, memungkinkan pengguna untuk tetap mengisi daya perangkat utama saat earbuds terhubung.

Di sektor audio, ROG Cetra Open Wireless menjanjikan kualitas suara beresolusi tinggi dengan distorsi minimal. Perangkat ini menggunakan driver diafragma berlapis diamond-like-carbon (DLC) berukuran 14,2 mm.
 
Desain diafragma yang unik ini berkontribusi pada kejernihan suara dan detail yang lebih baik, menghadirkan nada tinggi yang jernih serta bass yang mendalam.
 
Dari segi kenyamanan dan kontrol, earbuds ini didesain untuk penggunaan sepanjang hari. ROG menyematkan ear hook ergonomis dari liquid silicone dan gantungan leher reflektif yang bersifat lepas-pasang, keduanya memastikan pemasangan yang pas dan nyaman.
 
Kontrol fisik turut ditambahkan untuk akurasi dan responsivitas saat bermain game atau berolahraga, keunggulan yang tidak terpengaruh oleh hujan atau keringat dan mampu menghindari perintah yang tidak disengaja, berbeda dari kontrol sentuh.
 
Untuk kustomisasi audio, tersedia Mode Audio Bawaan. Mode Phantom Bass berfungsi untuk meningkatkan persepsi frekuensi rendah, sementara mode Immersion bekerja untuk mengurangi kebisingan latar belakang.
 
Fitur pendukung lainnya termasuk ketahanan cipratan IPX5, yang sangat mendukung aktivitas outdoor seperti berlari atau berkomunikasi di saat hujan atau berkeringat. Dalam kondisi baterai penuh dan mode Bluetooth diaktifkan (dengan mode audio, pencahayaan RGB, dan mikrofon dibisukan), earbuds ini dapat digunakan hingga 16 jam secara terus-menerus.
 
Sementara itu, fitur pengisian cepat memungkinkan pengguna mendapatkan waktu mendengarkan hingga 3 jam hanya dengan pengisian selama 15 menit.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan