Dian Sastrowardoyo
Dian Sastrowardoyo

Bikin Tenis Bareng Teman Lebih Seru dengan Cara Ini

Mohammad Mamduh • 29 November 2022 17:38
Jakarta: Antusiasme dan kesadaran akan berolahraga meningkat seiring berlangsungnya ‘new normal’. Olahraga jadi rutinitas menyehatkan yang tidak lepas dari lifestyle kekinian, khususnya bagi milenial dan Gen Z.
 
Salah satu olahraga yang sekarang makin hype adalah tenis yang memungkinkan pemainnya mengekspresikan diri dengan berbagai cara, mulai dari bikin vibe di lapangan jadi menyenangkan dari gaya berpakaian lucu sampai gaya main pamer kemampuan. Banyak orang kini sering main tenis dan berbagi di medsos, seperti Dian Sastrowardoyo dan Caca Tengker.
 
“Galaxy Ecosystem hadir dengan konektivitas antar perangkat yang begitu seamless untuk menemani pengguna berolahraga dengan lebih menyenangkan, termasuk saat main tenis," ujar Selvia Gofar, Head of Product Marketing Samsung Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia.
 
"Pengguna bisa mendapat progress olahraga hingga monitoring kesehatan yang terpersonalisasi cukup dengan menghubungkan smartphone seperti Galaxy Z Fold4 5G atau Z Flip4 5G ke wearables Galaxy Watch5 Series. Selain itu, dengan Galaxy Buds2 Pro, pengguna yang tak bisa lepas dari musik kesukaan saat menjalankan pemanasan atau cooling down dapat dimanjakan dengan pengalaman audio premium.”

Sudah punya jadwal main tenis bareng teman? Pastikan kualitas tidur di hari sebelumnya maksimal dengan memanfaatkan fitur Sleep Analysis di Galaxy Watch5 Series. Tidur yang cukup dan nyenyak bisa membuat tubuh lebih segar dan lebih siap untuk berolahraga, khususnya di pagi hari. 
 
Jangan lupa sambungkan perangkat watch dengan smartphone Galaxy untuk melihat hasil analisa dengan lebih komprehensif pada aplikasi Samsung Health di Galaxy ZFold4 5G | Flip4 5G. Aplikasi Samsung Health bisa mempelajari secara lengkap hasil analisis yang direkam. Supaya hasil analisis lebih akurat, kamu bisa taruh smartphone di tempat yang tak jauh dari tempat tidur.
 
Menurut Dian, pemanasan sebelum memulai olahraga yang optimal selalu bisa meningkatkan motivasi dan semangat dalam bermain tenis. Selain itu, pemanasan juga penting dilakukan sebelum olahraga apapun untuk meminimalisir risiko cedera. Pemanasan membuatnya lebih fokus, jadi tubuh bisa menjalani tiap sesi latihan dengan maksimal.
 
“Aku tuh dulu suka menggampangkan proses pemanasan sebelum olahraga. Suka nggak fokus kalau lagi stretching karena banyak distraksi, akhirnya selalu ingin buru-buru olahraga. Padahal dengan pemanasan yang tepat, tubuh kita bisa lebih merasakan efek positif dari olahraga dengan maksimal dan meminimalisir cedera," kata Dian
 
Galaxy Buds2 Pro memiliki Active Noise Canceling (ANC) yang membuat pengguna bisa lepas dari berbagai kebisingan di sekitarnya. Galaxy Buds2 Pro pun hadir dengan desain yang lebih ergonomis sehingga aman digunakan saat olahraga karena tidak mudah lepas dari telinga.
 
Konektivitas Galaxy Buds2 Pro dengan Galaxy Watch5 Series dan Galaxy Z Fold4 5G juga memungkinkan Dian multitasking dengan lebih mudah. Sebagai aktris, entrepreneur dan seorang ibu, kesibukan sehari-hari tak menghalanginya menjalankan hobi berolahraga.
 
Ketika jadwal sedang padat, Dian bisa dengan mudah mengangkat telepon melalui Galaxy Watch5 yang sudah tersambung dengan Galaxy Z Fold4 5G tanpa harus memegang smartphone-nya saat berada di lapangan.
 
Form factor Galaxy Z Fold4 5G memungkinkan perangkat duduk dengan tegak di permukaan apapun. Dian juga bisa menerima video call dari kerabat dan keluarga secara handsfree sehingga bisa leluasa berolahraga.
 
Tenis merupakan kegiatan olahraga yang cukup intens dan memakan energi. Juga dibutuhkan konsistensi dalam berlatih dan stamina yang baik agar bisa bermain tenis dengan optimal. Bagi Caca, memastikan tubuhnya berada di kondisi yang baik sebelum dan selama bermain tenis adalah hal yang penting. Selain untuk memaksimalkan skill bermain, juga untuk menghindari overtraining yang dapat berdampak buruk terhadap kesehatan.
 
Ketika akan bermain Tenis, Caca selalu memastikan tubuhnya mendapat asupan gizi yang baik, kondisi tubuh dalam keadaan sehat, dan melakukan tracking tubuh sepanjang berolahraga dengan Galaxy Watch5.
 
Terdapat 90 jenis aktivitas olahraga yang bisa di-track menggunakan perangkat smartwatch ini. Caca tinggal pilih menu olahraga tenis pada daftar kegiatan olahraga di Galaxy Watch5. Ia bisa mengatur target dan interval waktu hingga jarak dari set olahraga berdasarkan durasi, jarak dan kalori.
 
Dari situ, Galaxy Watch5 akan melacak kondisi tubuh selama olahraga, di mana hasil laporannya bisa dilihat secara lengkap di aplikasi Samsung Health. Caca jadi bisa lebih terbantu untuk menjaga heart rate dan target kalori yang idea dan aman selama melakukan olahraga, jadi tubuhnya tak merasa terbebani dengan kegiatan yang dilakukan.
 
“Melihat progres kondisi tubuhku dari latihan ke latihan selain membangun motivasi jadi lebih semangat latihan terus, juga membantuku memperkirakan batas intensitas latihan yang bisa aku handle. Jadi aku bisa lebih konsisten dan fokus asah skill tenis dengan lebih baik,” kata Caca.
 
Memanfaatkan Flex Mode pada Galaxy Z Flip4 5G bisa capture semua momen tanpa bantuan tripod, termasuk ketika ingin selfie bareng teman secara hands-free tanpa perlu memegang perangkat dengan tangan yang masih berkeringat..
 
Galaxy Z Fold4 5G hadir dengan harga Rp24.999.000 (12GB/256GB), Rp26.999.000 (12GB/512GB), dan Rp30.999.000 (12GB/1TB) dalam pilihan warna Graygreen, Phantom Black, Beige, dan Burgundy.
 
Galaxy Z Flip4 5G hadir dengan harga Rp13.999.000 (8GB/128GB), Rp14.999.000 (8GB/256GB), dan Rp16.999.000 (8GB/512GB) dalam warna Bora Purple, Graphite, Pink Gold, dan Blue. Galaxy Watch5 tersedia dengan harga mulai dari Rp3.499.000 (40mm) dan Rp3.999.000 (44mm). Galaxy Watch5 Pro (45mm) bisa didapat dengan harga Rp6.499.000. Galaxy Buds2 Pro tersedia dalam 3 pilihan warna stylish (Bora Purple, Graphite, dan White) dengan harga Rp2.799.000.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan