Saat pelucurannya, Advan G3 disebut hadir dengan harga Rp2.999.000. Ada juga paket penjualan khusus mahasiswa dengan harga Rp1.999.000.
Desain luar boksnya terasa masih sama seperti saat era Android 4.1 Jelly Bean. Boksnya hadir dengan warna putih, yang di tengah terdapat tampilan bentuk smartphone tersebut dilapisi dengan karton pelapis warna merah.

Desain ini cukup berbeda dengan sebagian merek smartphone yang luar boksnya memilih tidak menampilkan gambar perangkatnya.
Beralih ke bagian dalamnya, ada boks tipis pertama yang berisi kartu panduan dan jelly case sebagai aksesori pelindung. Tidak hanya itu, ternyata di dalamnya terselip lapisan pelindung layar atau tempered glass.

Ini menjadi nilai plus, tapi di satu sisi juga buruk. Panel tempered glass harus Anda pasnag sendiri. Apabila belum pernah, ada jaminan Anda gagal memasangnya.

Aksesoris jelly case juga sangat penting mengingat punggung smartphone Advan G3 tampil dengan desain kaca sehingga memiliki efek seperti cermin dan tentunya bisa tergores.

Selain itu Medcom.id juga menemukan kabel charger serta adapter. Menariknya Advan G3 yang sudah didukung sistem audio dari Harman Kardon ternyata masih dilengkapi earphone dari JBL. Tentu saja earphone tersebut juga akan kami uji kualitasnya bersama Advan G3, nantikan!
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id