Grab mendapatkan protes dari netizen karena membuat kicauan yang mendukung Ahok.
Grab mendapatkan protes dari netizen karena membuat kicauan yang mendukung Ahok.

Dukung Ahok, Grab Diprotes Netizen

Ellavie Ichlasa Amalia • 17 November 2016 14:21
medcom.id, Jakarta: Kemarin, setelah Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok ditetapkan sebagai tersangka kasus penistaan agama, Twitter langsung diramaikan oleh tagar #KamiAhok. Menurut Twitter Indonesia, jumlah kicauan yang menggunakan tagar tersebut mencapai lebih dari 210 ribu.
 
Hari ini, sempat muncul kehebohan karena akun Twitter resmi Grab Indonesia membuat kicauan yang menyatakan dukungannya untuk Ahok. "Grab Indonesia mendukung @basuki_btp #KamiAhok," begitu tulisan Grab Indonesia.
 
Hal ini membuat sebagian orang marah, yang pada akhirnya membuat mereka memutuskan untuk menghapus aplikasi Grab dari ponselnya dan mendorong orang lain untuk melakukan hal yang sama.

"Yuk uninstal @GrabID.. alasan kena hack, alasan klasik, ngelesnya kacangan. Nggak profesional," tulis seorang netizen dengan nama akun Soleh Lutiana.
 
Hal serupa disampaikan oleh pengguna Twitter bernama Dafi, "Ok. Fix uninstall @GrabID."
 
Sementara itu, Grab Indonesia telah mengklarifikasi hal ini melalui Twitter. 
 
Dukung Ahok, Grab Diprotes Netizen
 
Managing Director Grab Indonesia, Ridzki Kramadibrata juga menegaskan bahwa perusahaan tempatnya dia bekerja tidak mendukung Ahok.
 
"Saya ingin menegaskan bahwa Grab dan Grab Indonesia tidak pernah dan tidak akan memihak kepada afiliasi politik mana pun," tulisnya dalam pernyataan yang diunggah ke Twitter. "Laporan akan tweet mengenai dukungan Grab terhadap Ahok tidak mewakili pandangan dan visi kami sebagai perusahaan."
 
Ridzki menjelaskan, saat ini, Grab sedang melakukan investigasi terkait diunggahnya tweet yang mendukung Ahok tersebut. Dia menyebutkan, ada kemungkinan bahwa akses akun Twitter Grab Indonesia telah disalahgunakan.
 
"Mewakili Grab Indonesia, kami memohon maaf yang sebesar-besarnya jika insiden ini menimbulkan kesalahpahaman terhadap banyak pihak," ujarnya. "Namun, sekali lagi kami ingin menegaskan bahwa Grab tidak memihak atau pun mendukung afiliasi politik mana pun."
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan