Kinect bisa digunakan untuk melakukan panggilan video melalui Skype di PC
Kinect bisa digunakan untuk melakukan panggilan video melalui Skype di PC

Kinect Bisa Jadi Webcam di Windows 10

Riandanu Madi Utomo • 07 November 2016 10:41
medcom.id: Microsoft baru saja mengumumkan fitur baru dari kamera Kinect untuk Windows 10.
 
Fitur baru tersebut memungkinkan pemilik Kinect menggunakan kamera yang semula diciptakan untuk Xbox ini menjadi sebuah webcam. Microsoft bahkan mengatakan, Kinect bisa digunakan untuk melakukan panggilan video melalui Skype di PC.
 
Menurut Venture Beat, fitur baru ini akan hadir bersama driver baru untuk Windows 10. Sebenarnya, ada cara lain untuk menggunakan Kinect sebagai webcam sebelum driver baru tersebut muncul. Cara yang dimaksud adalah dengan menambahkan beberapa baris kode menggunakan Software Development Kit (SDK) yang disediakan Microsoft.

Namun dengan driver ini, siapapun kini bisa menggunakan Kinect untuk melakukan perekaman atau panggilan video.
 
Selain bisa dijadikan webcam, terdapat juga fitur tambahan lain pada driver baru Kinect untuk Windows 10. Fitur tersebut memungkinkan sensor RGB dan infra merah Kinect memindai wajah dan melakukan autentikasi biometrik pada sistem Windows Helo yang ada di Windows 10.
 
Kamera Kinect juga akan diperbarui pada perangkat Xbox yang akan hadir bulan Juli mendatang. Update tersebut memungkinkan developer aplikasi Kinect untuk membawa aplikasinya dari Xbox ke PC serta sebaliknya dengan lebih mudah. Tidak hanya itu, Kinect juga bisa digunakan sebagai webcam untuk melakukan panggilan Skype di Xbox.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan