Ilustrasi AI. (Wikimedia)
Ilustrasi AI. (Wikimedia)

Robot Bakal Buat Artikel Olimpiade Rio

Ellavie Ichlasa Amalia • 06 Agustus 2016 11:28
medcom.id: Untuk memberitakan Olimpiade Rio, Washington Post mengirimkan banyak wartawan. Namun, tampaknya mereka merasa, tim wartawan tersebut masih tidak cukup, karena mereka juga menggunakan robot untuk membuat berita tentang Olimpiade Rio.
 
Menurut Recode, The Post menggunakan software yang mereka kembangkan sendiri untuk membuat ratusan artikel tentang Olimpiade secara real-time. Artikel ini akan muncul di situs The Post, tanpa intervensi dari manusia. Selain itu, artikel ini juga akan tampil di channel The Post yang lain, seperti Twitter.
 
The Post berencana untuk menggunakan AI untuk membuat artikel sederhana seperti artikel tentang nilai atlet, perhitungan medal dan artikel lain yang fokus pada data. Dengan begitu, wartawan The Post bebas untuk menulis berita lain yang dianggap lebih menarik, kata Jeremy Gilbert, pemimpin dari proyek digital ini.

"Kami tidak berusaha untuk menggantikan para wartawan," kata Gilbert. "Kami ingin membebaskan mereka."
 
Gilbert dan Sam Han, Head of Data Science The Post, memiliki satu tim berisi 3 teknisi yang mengembangkan Heliograf, AI milik The Post. Selain para teknisi, proyek ini juga dibantu dikerjakan oleh beberapa analis produk dan 4 - 5 orang staff dari redaksi. 
 
Inilah contoh hasil tulisan sang AI.
 
Robot Bakal Buat Artikel Olimpiade Rio
 
Konten yang dibuat memang bukan sesuatu yang luar biasa, tapi hal ini memungkinkan wartawan untuk fokus ke artikel lain.
 
The Post bukanlah pihak pertama yang membuat robot jurnalis. Narrative Science, yang berawal sebagai eksperimen Northwestern University dan bisa membuat nilai baseball menjadi sebuah artikel, kini dapat membuat artikel tentang daftar properti. Automated Insights juga melakukan hal yang sama untuk berbagai klien, termasuk Associated Press.
 
Namun, menurut Gilbert, mantan profesor jurnalismen di Northwestern yang sempat mengajarkan kelas yang membuat Narrative Science, The Post memiliki ambisi agar AI mereka dapat membuat artikel yang lebih panjang.
 
Heliograf akan digunakan untuk membahas tentang pemilu di bulan November mendatang. Rencana The Post adalah untuk menggunakan AI mereka untuk mengetahui hal-hal penting terkait data seperti tren pola pemungutan suara di seluruh AS. Hal ini dapat membantu wartawan manusia untuk membuat sebuah artikel.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan