Layanan ini dilaporkan dapat dinikmati oleh seluruh pengguna Uber dan EO dalam beberapa minggu ke depan. Penyelenggara acara dapat menyesuaikan tiket untuk tamu yang menampilkan tanggal, waktu dan kode promosi.
Senior Marketing Manager Uber, Kimiko Nimomiya, pada blog resmi Uber menyatakan bahwa layanan UberEvent ini ditujukan untuk mempermudah pihak penyelenggara acara dalam menyediakan kendaraan untuk para tamu dan menjadikan penyelenggaraan acara berlangsung tanpa kerumitan terkait kendaraan.
Nimomiya juga mengungkapkan bahwa Uber berharap dengan layanan ini mampu memberikan pengalaman perencanaan logistik dan transportasi semudah memesan kendaraan dengan satu sentuhan.
Berikut tampilan aplikasi layanan UberEvents.

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id