Tecno Spark 20 Pro hadir sebagai opsi lain dengan RAM 12 GB + 256 GB storage di kisaran harga Rp 2,6 jutaan.
Tecno Spark 20 Pro hadir sebagai opsi lain dengan RAM 12 GB + 256 GB storage di kisaran harga Rp 2,6 jutaan.

HP RAM 12 GB Paling Murah pada 2026

Arif Wicaksono • 12 Januari 2026 18:58
Jakarta: Memasuki 2026, pilihan smartphone dengan RAM besar tak lagi identik dengan harga mahal. 
 
Sejumlah pabrikan menghadirkan HP RAM 12 GB dengan banderol di bawah Rp 4 juta untuk menyasar pengguna yang membutuhkan performa multitasking lebih lega untuk aktivitas harian. 
 
Itel RS4 menjadi salah satu opsi paling terjangkau di kelasnya. Dengan harga mulai kisaran Rp 2 jutaan, ponsel ini membawa RAM 12 GB dan penyimpanan internal 256 GB yang cukup lega untuk kebutuhan aplikasi dan media. 
 

Sementara itu, Tecno Spark 20 Pro hadir menawarkan konfigurasi RAM 12 GB dan memori internal 256 GB sehingga menjadikannya salah satu HP RAM besar termurah di pasar Indonesia saat ini.

Infinix Hot 40 Pro juga masuk dalam daftar HP RAM 12 GB harga terjangkau dengan penyimpanan 256 GB, serta baterai 5.000 mAh yang mendukung penggunaan sepanjang hari.
 
Sementara itu, Realme P3 5G menjadi pilihan bagi pengguna yang menginginkan RAM 12 GB dengan dukungan jaringan generasi terbaru dengan penyimpanan 256 GB, serta baterai besar 6.000 mAh yang unggul dari sisi daya tahan.
 
Berikut deretan HP RAM 12 GB paling murah pada 2026. 

1. Itel RS4 

Ponsel yang dijual mulai sekitar Rp 2 jutan ini menawarkan RAM 12 GB + storage 256 GB, serta baterai 5.000 mAh yang kuat untuk aktivitas sehari-hari seperti media sosial, browsing, dan multitasking. 
 
Dibekali chipset MediaTek Helio G99 Ultimate, RS4 mampu menjalankan game ringan hingga menengah tanpa lag berarti. Sementara itu layar IPS LCD 6,6 inci 120 Hz menyajikan tampilan yang relatif halus untuk kelas harga ini. 

2. Tecno Spark 20 Pro 

Tecno Spark 20 Pro hadir sebagai opsi lain dengan RAM 12 GB + 256 GB storage di kisaran harga Rp 2,6 jutaan. Spesifikasi ini menjadikannya salah satu HP dengan RAM besar termurah di pasar Indonesia, cocok buat kamu yang ingin performa responsif tanpa budget tinggi. 
 
Walaupun tidak masuk kelas flagship, perangkat ini cukup handal untuk kebutuhan harian dan multitasking berkat RAM besar dan antarmuka yang ringan. Ponsel ini cocok dipilih buat aktivitas seperti sosial media, streaming, hingga browsing sepanjang hari. 

3. Infinix Hot 40 Pro 

Infinix Hot 40 Pro menjadi contoh lain HP RAM 12 GB harga murah. Hp ini dijual sekitar Rp 2,5  juta di Indonesia. Di kelas harga ini Infinix menawarkan paket spesifikasi yang solid termasuk RAM 12 GB, storage 256 GB, serta daya baterai 5.000 mAh yang tahan lama.
 
Ponsel dengan chipset MediaTek HelioG99 ini juga dilengkapi layar 6,78 inci Full HD+ 120 Hz serta kamera utama berkekuatan 108 MP, memberikan pengalaman visual dan fotografi yang layak di segmen harga ekonomis. 

4. Realme P3 5G 

Realme P3 5G juga masuk dalam daftar pilihan RAM 12 GB dengan kisaran harga sekitar Rp 3,7 jutaan. Perangkat ini menawarkan RAM 12 GB + 256 GB serta baterai 6.000 mAh, menjadikannya salah satu opsi terbaik untuk daya tahan dan multitasking. 
 
Realme P3 5G dibekali chipset Snapdragon 6 Gen 4 yang memadai untuk kebutuhan harian dan game ringan, serta layar besar yang nyaman untuk konsumsi konten dan bekerja. Layarnya memakai AMOLED dengan refresh rate 120 Hz. Dukungan IP66 membuatnya masuk dalam paket yang masih sangat kompetitif di segmen harga menengah bawah.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(SAW)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan