Saat ponsel terhubung ke tablet, pengguna dapat langsung menarik foto dan video dari ponsel dan dipindahkan ke tablet dengan instan. Selain itu, konsumen juga dapat menyalin teks di salah satu perangkat dan menempelkannya ke perangkat lain.
Oppo turut membekali perangkat ini dengan fitur cerdas lain, beberapa di antaranya didukung oleh gestur usap khusus, yaitu Split Screen dengan menggunakan dua jari, Floating Window dengan menggunakan empat jari, dan Smart Sidebar.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Soal dapur pacu, Oppo Pad Air didukung chipset Qualcomm Snapdragon 680 dengan AI System Booster 2.1, diklaim Oppo mampu menyuguhkan performa multitasking lancar. Oppo Pad Air juga dilengkapi layar HD eye care display 10,36 inci beresolusi 2K.
Layar tersebut telah lulus sertifikasi TUV Rheinland, dan diklaim mampu menyuguhkan gambar yang jelas, halus dan tidak membuat mata cepat lelah. Oppo Pad Air juga didukung Stylus Pen dengan tingkat sensitifitas 4.096, dengan baterai yang diklaim mampu bertahan selama satu tahun atau 10.000 jam waktu siaga.
Selain itu, Oppo mengklaim bahwa Stylus Pen karyanya dapat bekerja secara Instan tanpa perlu pairing. Oppo Pad Air juga dilengkapi dengan empat speaker dan didukung teknologi Dolby Atmos.
Soal baterai, Oppo Pad Air didukung baterai berkapasitas 7.100mAh, diklaim memungkinkan konsumen untuk menonton video hingga 12 jam, menghadiri konferensi video selama 15 jam, atau membaca e-book selama 16 jam tanpa henti.
Oppo memasarkan Pad Air di Indonesia seharga Rp3.999.000, dan telah termasuk smart cover selama masa pemesanan yang berlangsung sejak tanggal 12 Desember hingga 22 Desember 2022 mendatang.
Oppo Pad Air tersedia dalam pilihan warna abu-abu, serta dalam konfigurasi RAM 4GB dan ruang penyimpanan 64GB. Oppo Pad Air dapat dipesan di Oppo Gallery, Oppo Store di seluruh Indonesia, toko ritel mitra Oppo, serta toko resmi Oppo di sejumlah ecommerce.