Mengutip Gizmochina, Garmin Approach J1 dirancang dengan profil ramping dan bobot ringan, sehingga nyaman digunakan oleh pemain muda dengan pergelangan tangan lebih kecil tanpa mengganggu ayunan saat bermain.
Jam tangan golf ini dilengkapi tali ComfortFit berbahan kain, memastikan posisi perangkat tetap stabil saat beraktivitas di lapangan. Garmin mengklaim perangkat ini cocok bagi pegolf junior yang ingin belajar strategi permainan serta memahami jarak dan pengambilan keputusan dengan lebih baik.
Garmin Approach J1 membawa berbagai fitur yang dirancang untuk mengoptimalkan pengalaman pada lapangan golf sekaligus mempermudah pembelajaran permainan, salah satunya Tee-Off Guidance, untuk memberikan panduan posisi tee-off yang sesuai dengan kemampuan pemain berdasarkan data dari lebih dari 43.000 lapangan golf yang telah terpasang dalam perangkat.
Fitur lainnya yaitu Personal Par, memungkinkan penyesuaian par secara dinamis mengikuti kemampuan pemain, sehingga gol yang ditargetkan terasa lebih realistis dan membantu menumbuhkan rasa percaya diri.
Jam tangan ini juga dilengkapi fitur Pace-of-Play Timer, merupakan penghitung waktu berkemampuan memberi indikasi visual mengenai kecepatan permainan ideal, membantu pemain muda memahami durasi setiap hole.
Garmin juga membekali Approach J1 dengan fitur Saran Klub dan Analisis Jarak, memungkinkan perangkat dapat memberi rekomendasi klub yang sesuai berdasarkan jarak, serta menunjukkan jarak ke depan, tengah, dan belakang green.
Tidak hanya itu, Approach J1 juga dilengkapi dengan fitur Pelacakan Skor dan Animasi Perayaan, memungkinkan pemain dapat mencatat skor langsung di jam tangan dan mendapatkan animasi interaktif sebagai bentuk reward atas prestasi mereka.
Approach J1 hadir dengan layar AMOLED berukuran sekitar 1,2 inci hingga 1,4 inci, diklaim terang dan mudah dibaca di berbagai kondisi pencahayaan. Perangkat ini juga menawarkan masa pakai baterai hingga 15 jam dalam mode GPS.
Selain fitur golf, jam tangan ini pun bisa digunakan untuk aktivitas harian umum seperti pelacakan langkah, alarm, timer, dan stopwatch. Garmin Approach J1 telah mulai diperkenalkan di pasar global dan tersedia untuk dibeli melalui saluran resmi.
Kendati Garmin belum merilis harga resmi di Indonesia, perangkat ini dipasarkan di beberapa pasar internasional dengan harga sekitar EUR309,99 atau sekitar USD299,99 (Rp5,1 juta).
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News