Dalam sesi wawancara ekslusif dari LG, Medcom.id berkesempatan menggenggam smartphone yang memiliki ketebalan hanya 7,9 mm serta bobot ringan 162 gram ini. Bodi LG G7+ ThinQ jauh lebih tipis dan ringan dari Samsung Galaxy S9, meskipun memiliki ukuran layar yang lebih besar.
LG G7+ ThinQ hadir dengan layar 6,1 inci resolusi QHD+ (3120 x 1440 piksel) beraspek rasio terbesar saat ini, 19,5:9. Layar ini menggunakan material LCD dan teknologi Super Bright Display yang menghadirkan warna lebih cerah dan kuat, tapi konsumsi daya baterai yang diklaim rendah.
Uniknya, LG G7+ThinQ hadir dengan notch atau poni ala iPhone X, bagian tersebut bisa menghilang lewat teknologi Full View Display di opsi pengaturan layar. Head of LG Mobile Communications Indonesia Hee-gyun Jang menyebut fitur ini untuk mereka yang berdebat tentang kesukaannya terhadap desain poni atau tanpa poni.

Dapur pacunya menggunakan prosesor Snapdragon 845 yang didukung RAM 6GB dan memori internal 128GB. Hee-gyun menyebutkan bahwa untuk versi LG G7 sendiri hadir dengan RAM 4GB dan memori internal 64GB, namun kedua varian smartphone tetap bisa ditambahkan memori internalnya hingga 2TB.
Untuk kemampuan kameranya, tersedia kamera ganda dibelakang yang memadukan lensa beresolusi 16MP Super Wide Angle 107 derajat dengan aperture f/1.9 dan lensa 16MP Standard Angle 71 derajat aperture f/1.6.
Kamera depannya sendiri hanya disediakan lensa beresolusi 8MP. Baik kamera depan dan belakang bisa menampilkan efek bokeh.

Satu hal yang menonjol dari kamera LG G7+ThinQ adalah teknolog AI Cam yang oleh LG diklaim terbaik yang ada saat ini. Smartphone ini juga punya Google Lens yang saat ini hanya ada di Pixel dan Pixel 2 buatan Google.

Dari sisi audio, smartphone ini juga masih dibekali kualitas audio terbaik ala smartphone premium seri G sebelumnya. LG G7+ ThinQ hadir dengan dukungan DTS: X serta Boombox Speaker sehingga kualitasnya bisa kencang tapi tidak pecah seperti menggunakan speaker portabel.
Kapasitas baterai yang ditanamkan memang hanya 3.000 mAh, tapi smartphone ini diklaim sudah memiliki fitur Quick Charge 3.0 Qualcomm dan Wireless Charging. Fitur lain yang tersedia adalah face recognition dan fingerprint.
Sayangnya, Hee-gyun bungkam ketika ditanya tanggal rilis dan harganya. Dia menyebutkan bahwa dalam pre-order nanti konsumen bisa mendapatkan perangkat wireless charging untuk LG G7+ ThinQ.
| LG G7+ ThinQ | |
| Prosesor | Qualcomm Snapdragon 845 |
| RAM | 6GB |
| OS | Android 8.0 Oreo |
| GPU | Adreno 630 |
| Memori Internal | 128GB, up to 2TB |
| Kamera | Belakang 16MP+16MP, depan 8MP |
| Baterai | 3.000 mAh |
| Layar | 6,1 inci rasio 19,5:9QHD+ (3120x1440) |
| Harga | TBA |
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id