Apple dirumorkan tengah mengembangkan teknologi tombol haptic untuk iPhone, iPad, dan Apple Watch.
Apple dirumorkan tengah mengembangkan teknologi tombol haptic untuk iPhone, iPad, dan Apple Watch.

Apple Kembangkan Tombol Haptic untuk iPhone, iPad, dan Apple Watch

Lufthi Anggraeni • 02 Juni 2025 09:11
Jakarta: Apple dirumorkan tengah mengembangkan teknologi tombol haptic atau solid-state yang akan diterapkan pada jajaran produk utamanya, termasuk iPhone, iPad, dan Apple Watch. Rumor sebelumnya menyebut iPhone, kini proyek itu dilaporkan telah diperluas ke tablet dan smartwatch.
 
Mengutip GSM Arena, tombol haptic, atau tombol solid-state, berbeda dari tombol fisik tradisional yang memiliki mekanisme bergerak. Sebaliknya, tombol ini tidak bergerak sama sekali, melainkan menggunakan getaran taktil atau haptic feedback untuk mensimulasikan sensasi klik atau tekanan.
 
Tombol haptic unggul karena minimnya keausan mekanis akibat ketiadaan komponen yang bergerak. Lebih lanjut, tombol ini memungkinkan beragam fungsi berdasarkan jenis tekanan yang diberikan, seperti tekanan singkat, lama, atau dengan kekuatan berbeda, sehingga memunculkan potensi inovasi dalam interaksi pengguna.

Rumor sebelumnya menyebutkan iPhone 16 Pro dan Pro Max akan menjadi perangkat pertama pengguna tombol haptic, tapi laporan terkini menyebut Apple rencana tersebut ditunda. Hal ini menimbulkan pertanyaan alasan Apple belum merilis teknologi haptic meski telah lama mengembangkan paten.
 
Penundaan ini berpeluang disebabkan oleh masalah sensitivitas sentuhan tidak disengaja pada tombol solid-state. Pengalaman pengguna dapat terganggu jika tombol terpicu secara tidak sengaja karena kalibrasi tidak sempurna, dan Apple ingin memastikan teknologi ini berfungsi dengan baik sebelum merilisnya.
 
Kendati demikian, pengembangan tombol haptic ini menunjukkan visi Apple untuk masa depan desain perangkat keras mereka. Dengan menghilangkan tombol fisik, Apple dapat menciptakan perangkat lebih ramping, lebih tahan air, dan lebih tahan lama.
 
Selain itu, tombol haptic menawarkan potensi kustomisasi lebih besar, memungkinkan Apple untuk memprogram berbagai fungsi ke tombol yang sama, tergantung pada konteks penggunaan. Sementara itu hingga saat ini, belum dapat dipastikan waktu tombol haptic akan diimplementasikan pada produk Apple.
 
Beberapa spekulasi menyebutkan bahwa teknologi ini berpeluang untuk diperkenalkan pada lini iPhone 18. Dengan demikian, pengguna mungkin harus menunggu beberapa tahun lagi sebelum dapat merasakan inovasi ini secara langsung.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan