Memang, barang palsu adalah salah satu masalah yang biasa dihadapi oleh berbagai situs e-commerce dari berbagai negara, terutama situs e-commerce dengan sistem marketplace. Industri barang palsu sangat besar.
Menurut Koalisi Anti-Barang Palsu Internasional (IACC), secara global, penjualan barang palsu setiap tahunnya bisa mencapai sekitar USD1,2 triliun sampai USD1,5 triliun, menurut laporan Pymnts.
Untuk menunjukkan pentingnya orisinalitas dalam kehidupan, JD.ID bekerja sama dengan lima bintang Indonesia, yaitu Raffi Ahmad, Laudya Cynthia Bella, Chelsea Olivia, Ayushita, dan Dimas Beck.
Alasannya kelimanya dianggap dapat merepresentasikan sembilan kategori produk di JD.ID, yaitu mobile phone & accessories, PC & accesories, groceries, beauty, fashion, auomotive, home living, dan home appliance.
"Kami pernah populer dengan tagline #DijaminOri, menunjukkan ketatnya pemeriksaan JD.id dan prinsip tanpa toleransi untuk barang palsu," kata Mia Fawzia, Marketing Chief, JD.ID.
"Kampanye ini sekaligus memacu kami agar terus menjaga kualitas promosi serta meningkatkan layanan dan kualitas logistik kami."
Pada ulang tahunnya yang ketiga, yang akan jatuh pada tanggal 28 Maret mendatang, JD.id juga akan melakukan berbagai promosi.
Pihak JD.ID menyebutkan bahwa mereka melakukan ini sebagai cara untuk meniru kebiasaan masyarakat Indonesia, yang mentraktir teman pada saat ulang tahun. Dalam promosi itu, ada lebih dari 100 merek loka dan internasional yang akan memberikan diskon.
Agar tampil beda, JD juga melakukan kegiatan offline. Mereka akan memasang poster raksasa di ratusan tempat di enam kota di Indonesia. Di poster itu, Anda akan menemukan QR Code yang bisa Anda pindai. Kode itu akan membawa Anda ke halaman khusus berisi voucher dan hadiah dari JD.ID.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id