medcom.id: Meski Anda baru akan dapat membeli Apple Watch pada akhir bulan April nanti, tetapi Apple telah mengizinkan beberapa pengembang tertentu untuk memasukkan aplikasi mereka yang dapat digunakan di Apple Watch ke App Store. Berdasarkan informasi yang didapatkan dari
9to5Mac, beberapa aplikasi yang telah mendapatkan
update yang mendukung penggunaan melalui Apple Watch adalah Twitter, WeChat, Evernote dan aplikasi cuaca, Dark Sky (lihat gambar di bawah).
Apple akan menyediakan satu bagian khusus di App Store untuk aplikasi untuk Watch. Jika Anda sudah tidak sabar dengan kemunculan Watch, Anda dapat mulai mempersiapkan diri dari sekarang. (engadget)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ABE)