Warnet gaming menjadi usaha yang lebih menjanjikan daripada warnet browsing (MI/Bary Fathahilah)
Warnet gaming menjadi usaha yang lebih menjanjikan daripada warnet browsing (MI/Bary Fathahilah)

Tumbangnya Warnet Browsing dan Bangkitnya Warnet Gaming

Riandanu Madi Utomo • 28 April 2016 19:29
medcom.id, Bandung: Warnet atau warung internet memang sempat menjadi salah satu bisnis yang menjanjikan ketika internet mulai merajalela. Namun, seiring dengan masuknya era perangkat mobile, bisnis warnet mulai meredup.
 
Hal ini dikarenakan kebanyakan warnet masih merupakan warnet khusus untuk melakukan browsing internet, sedangkan kebutuhan tersebut telah tergantikan oleh perangkat mobile seperti smartphone atau tablet yang keberadaannya kini telah menjamur.
 
Hal tersebutlah yang memunculkan "varian" baru dalam usaha warnet, yaitu warnet gaming. Didukung dengan maraknya game online di Indonesia dan jumlah pemain yang terus meningkat, warnet game merupakan solusi yang tepat bagi mereka yang tidak memiliki komputer dengan spesifikasi yang cukup untuk memainkan game tertentu.

Uniknya, selagi usaha warnet browsing sedang di ambang kematian, usaha warnet gaming justru sedang berkembang.
 
"Warnet gaming jumlahnya semakin banyak. Hal tersebut dikarenakan tren game online di Indonesia yang terus meningkat dan jumlah pemainnya yang juga semakin bertambah," ujar Country Produk Manager CyberIndo, Jeannifer Suryajaya, kepada Metrotvnews.com pada acara gathering CyberIndo dengan pengusaha warnet di Bandung hari Rabu (27/4/2016) kemarin.
 
Hal senada juga diungkapkan oleh Product Manager PT. Nusantara Jaya Teknologi, Benny Lodewijk, yang merupakan distributor untuk perangkat hardware GIGABYTE. Menurut Benny, saat ini usaha warnet sedang mengalami evolusi. Gambaran warnet saat ini bukanlah sebuah tempat dengan kumpulan komputer berspesifikasi rendah.
 
"Image warnet saat ini bukan lagi sebagai tempat untuk browsing yang komputernya memakai hardware dengan spesifikasi rendah. Warnet saat ini harus bisa beradaptasi dengan perkembangan teknologi yang ada, apalagi wanetnya merupakan warnet gaming," ujar Benny saat berbincang di hadapan para pemilik warnet di Bandung kemarin.
 
Benny juga menambahkan pemilik warnet harus jeli sebelum melakukan upgrade komputernya. Mereka harus mengetahui tren game saat ini agar bsia memprediksi spesifikasi komputer apa yang harus digunakan.
 
"Tiap warnet harus mengerti prilaku konsumennya. Dari sana mereka bisa tahu spesifikasi komputer yang dibutuhkan, dan perlu diketahui bahwa setiap daerah berbeda-beda. Jakarta misalnya, warnet di sana berani ngeluarin Rp5-6 juta untuk satu unit komputer," jelas Benny.
 
Jadi apakah warnet masih bisa hidup di zaman serba mobile? Selama permintaan terhadap game online tetap tinggi, kecil kemungkinan bisnis ini akan tumbang. Namun, satu lini dari bisnis ini, yaitu warnet browsing, memang sudah masuk masa senjanya, dan sudah tidak terhindarkan lagi.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan