Menurut UploadVR, modul wireless pada HTC Vive ini dikembangkan oleh TPCAST, salah satu perusahaan yang ikut dalam program Vive X Accelerator. Versi preview kali ini tengah dipamerkan di ajang Alibaba "11/11" Global Shopping Festival di Shenzhen, Tiongkok.
Pihak HTC juga mengklaim modul wireless ini tidak akan mempengaruhi performa penggunaan HTC Vive. Justru modul ini diklaim akan meningkatkan pengalaman bermain karena pengguna HTC Vive tidak perlu lagi khawatir dengan kabel yang bisa tersangkut ketika menggunakan headset VR tersebut.

Modul ini juga akan hadir dengan baterai yang mampu bertahan hingga 1,5 jam penggunaan. Namun, pihak HTC mengatakan nantinya akan ada varian baterai berkapasitas lebih besar yang dijual terpisah dengan modul wireless ini. Melalui modul wireless ini, HTC menargetkan penggunaan yang lebih "serius" seperti di pusat hiburan atau arcade sehingga bisa mengurangi risiko kecelakaan yang ditimbulkan oleh penggunaan kabel.
Modul wireless HTC Vive kali ini dibanderol dengan harga RMB1.499 atau sekitar Rp3,8 juta. Tentu saja modul ini dijual terpisah dari headset VR HTC Vive.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id