LG Watch Sport muncul pada platform Geekbench.
LG Watch Sport muncul pada platform Geekbench.

Muncul Penampakan Terbaru LG Watch Sport

Lufthi Anggraeni • 06 Februari 2017 17:10
medcom.id: Google dan LG tengah mempersiapkan dua smartwatch baru, yaitu LG Watch Style dan LG Watch Sport, yang akan diperkenalkan pada 9 Februari mendatang, dan resmi meluncur dua hari setelahnya.
 
Menurut Phone Arena, sejumlah informasi terkait LG Watch Sport muncul di Geekbench. Namun, platform tersebut belum menyediakan informasi terkait merek dan tipe prosesor yang digunakan perangkat ini.
 
Sementara itu, pengujian menggunakan benchmark ini menunjukan CPU jam tangan LG ini berkecepatan clock 1,09GHz. Selain itu, platform ini juga mengungkap bahwa perangkat tersebut berbekal RAM 768GB, serta mengonfirmasikan kode yang diusung perangkat wearable terbaru LG ini, Swordfish.

LG Watch Sport memperoleh nilai 273 pada pengujian single-core dan 418 pada pengujian multi-core Geekbench. Perangkat ini juga kabarnya mengusung layar 1,38 inci beresolusi 480x480 piksel, serta dengan memori internal 4GB, dan baterai 430mAh.
 
Selain itu, perangkat ini juga dikabarkan akan berbekal alat monitor detak jantung, konektivitas jaringan LTE, GPS dan NFC. LG Watch Sport merupakan satu dari dua jam tangan cerdas pertama yang telah menggunakan sistem operasi Android Wear 2.0.
 
Selain itu, perangkat ini dikabarkan akan ditawarkan dengan perbedaan harga USD100, dibandingkan dengan LG Watch Style, yaitu sebesar USD249 atau Rp3,32 juta, sedangkan LG Watch Sport seharga USD349 atau sekitar Rp4,6 juta.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan