Di bawah ini, Medcom.id menyajikan rangkuman dari masing-masing berita teknologi terpopuler dilengkapi dengan tautan yang dapat diakses untuk menuju berita lengkap dari tiga berita teknologi terpopuler.
Pasar Laptop AI Meningkat, 162 Ribu Unit Terjual Hingga September 2024
Dalam periode Mei 2024 hingga September 2024, menurut data Lembaga riset NielsenIQ dan GfK, tercatat sebanyak 162.824 perangkat laptop dengan NPU 40+ TOPS telah terjual di berbagai channel penjualan di 47 negara.
Satu hal yang menarik, mayoritas perangkat 40+ TOPS ini masih didominasi oleh perangkat berbasis Qualcomm, yang menyumbang 81% dari total penjualan. Perangkat berbasis AMD menyumbang 17%, sementara perangkat berbasis Intel, yang baru muncul pada September 2024, menyumbang 2%.
Baca “Pasar Laptop AI Meningkat, 162 Ribu Unit Terjual Hingga September 2024” di sini.
Cara Membuka Episode Sparking Goku Dragon Ball: Sparking! Zero
Dragon Ball: Sparking! Zero hadir sebagai tambahan terbaru dalam seri Dragon Ball yang begitu populer, membawa kembali elemen-elemen klasik dari seri terkenal seperti Budokai Tenkaichi. Game ini penuh dengan berbagai karakter unik, termasuk banyak prajurit yang bisa dibuka dengan menyelesaikan Bonus Battles.
Tentu saja, game ini menghadirkan para tokoh ikonik seperti Goku, Vegeta, dan Gohan. Setiap pahlawan legendaris ini memiliki Episode Sparking yang menghadirkan skenario unik yang memungkinkan pemain menjelajahi berbagai kemungkinan menarik.
Baca “Cara Membuka Episode Sparking Goku Dragon Ball: Sparking! Zero” di sini.
Panduan Build Noelle di Genshin Impact
Noelle adalah karakter dengan elemen Geo di Genshin Impact yang dikenal memiliki daya tahan luar biasa dalam pertempuran. Sayangnya, karena kemampuan dasarnya terlihat biasa saja, banyak pemain yang cenderung meremehkannya dan jarang memilihnya sebagai opsi utama.
Padahal, dengan build senjata dan artefak yang tepat, Noelle bisa diubah menjadi DPS yang mematikan! Jadi, buat kamu yang penasaran dengan cara memaksimalkan potensi Noelle dan menjadikannya lebih tangguh di medan tempur, langsung saja cek artikel Medcom untuk rekomendasi build senjata dan artefak terbaiknya.
Baca “Panduan Build Noelle di Genshin Impact” di sini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News