Meta AI.
Meta AI.

Meta AI Ngaku Tembus 1 Miliar Pengguna Aktif Bulanan

Cahyandaru Kuncorojati • 01 Juni 2025 15:47
Jakarta: Raksasa teknologi Meta kembali membuat gebrakan di dunia kecerdasan buatan (AI). Layanan Meta AI mereka dikabarkan telah digunakan oleh 1 miliar pengguna aktif setiap bulannya di seluruh portofolio aplikasinya. 
 
Angka ini menandakan penetrasi cepat dan masif dari teknologi AI Meta, sekaligus menegaskan ambisi perusahaan untuk menjadi yang terdepan dalam perlombaan AI global.
 
Meta AI sendiri secara resmi diperkenalkan dan mulai diintegrasikan secara luas ke dalam berbagai platform Meta beberapa tahun belakangan namun mulai hadir sebagai aplikasi terpisah atau mandiri pada akhir April 2025, dikutip dari Engadget.

Klaim ini dilaporkan telah disampaikan oleh CEO Meta, Mark Zuckerberg dalam sebuah laporan finansial kepada para investor. Dia menyatakan ingin menghadirkan pengalaman dan kemampuan AI yang lebih personal sebelum menerapkan model bisnis kepada layanan Meta AI.
 
Zuckerberg menyatakan bahwa Meta akan menghadirkan layanan berbayar di masa mendatang dalam bentuk subscription atau langganan untuk pengguna yang membutuhkan kemampuan komputasi AI lebih masif.
 
Keberhasilan Meta AI menjangkau begitu banyak pengguna tak lepas dari strategi integrasi yang agresif. Asisten AI ini tidak hanya hadir sebagai aplikasi terpisah tapi mencakup Facebook, Instagram, WhatsApp, dan Messenger. 
 
Tak hanya itu, Meta AI juga menjadi bagian dari pengalaman pengguna di perangkat keras seperti kacamata pintar Ray-Ban Meta sebagai asisten suara dan headset virtual reality Meta Quest.
 
Diketahui Meta AI dapat diandalkan untuk menjawab berbagai pertanyaan, menyediakan informasi yang dibutuhkan, membantu dalam proses brainstorming ide, hingga mempermudah penulisan teks seperti email atau keterangan foto. 
 
Tidak hanya itu, dalam hal pembuatan konten kreatif, salah satu fitur unggulannya adalah kemampuannya untuk menghasilkan gambar visual hanya dari perintah teks atau image generatio), serta turut membantu dalam pembuatan dan penyuntingan berbagai konten visual lainnya. 
 
Meta AI juga dirancang meningkatkan fungsi pencarian di dalam aplikasi dan dapat berinteraksi dalam percakapan grup di Messenger atau WhatsApp untuk memberikan bantuan atau informasi yang relevan.
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan