yeedi Floor 3 Station
yeedi Floor 3 Station

Yeedi Kembali Hadirkan Robot Vakum Desain Ultra-Thin

Medcom • 12 April 2023 17:20
Jakarta: Ecovacs Robotics sudah resmi rilis yeedi Floor 3 Station. Produk ini merupakan sebuah robot yang mampu melakukan vakum dan pel. 
 
Floor 3 Station sendiri diklaim menggabungkan estetika dengan fungsi yang mampu diandalkan oleh para pengguna. Kini, mereka menghadirkan era baru melalui pengalaman pembersihan robot kepada para pelanggan.
 
Gary Li, Manajer Umum Penjualan dan Pemasaran yeedi berharap robot pembersih tersebut bisa melakukan lebih dari menyedot debu. Mereka menginginkan bisa mengerjakan lebih banyak tugas pembersihan, kombo penyedot debu sekaligus dengan pengepelan.

Ia juga menambahkan yeedi sendiri akan selalu menghadirkan pengalaman pembersihan tingkat terbaru dengan Floor 3 Station. “Semakin banyak robot yang dibundel dengan stasiun untuk menawarkan pengalaman pembersihan lepas tangan. Sulit untuk mengabaikan keberadaan mereka di sekitar rumah sehingga desain produk menjadi semakin kritis."
 
"Kami juga memperhatikan bahwa pelanggan saat ini mengharapkan penyedot debu robot untuk menangani lebih banyak tugas pembersihan dan mereka menganggap kombo penyedot debu dan pengepel dasar di bawah standar,” ucap Gary
 
Floor 3 Station ini menghadirkan bodi berwarna putih keramik dengan hiasan mawar berwarna emas untuk bisa menghidupkan tempat tinggal pengguna. Desain ini mampu untuk menciptkan estetika dengan kesan elegan.
 
Bila membahas tentang sistem pengepelan sendiri, mereka sudah menghadirkan daya ganda dengan kuat ke lantai yang sedang di pel. Penyedot di industri 5100Pa menyedot kotoran rumah tangga dengan mudah sehingga lantai miliki pengguna bisa menjadi jauh lebih bersih dari biasanya.
 
Yeedi sendiri mampu mempelajari tata letak rumah pengguna hanya dengan 5 hingga 10 menit. Hal ini bisa terjadi karena hadirnya teknologi navigasi ToF 3D serta teknologi penghindaran rintangan. 
 
Yeedi Floor 3 Station sendiri dibanderol dengan harga Rp10.900.000 dan bisa dibeli melalui Tokopedia. Untuk varian Yeedi Floor 3 bisa dibeli senilai Rp5.990.000. Terdapat promo mulai dari 24 April mendatang hingga 3 Mei 2023 berupa potongan. Pelanggan bisa membeli Yeedi Floor 3 Station dengan harga Rp8.590.000, sedangkan Yeedi Floor 3 menjadi Rp4.9900.000.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan