Xiaomi mengunggah gambar yang menampilkan bagian belakang Xiaomi 17 Pro Max dengan layar.
Xiaomi mengunggah gambar yang menampilkan bagian belakang Xiaomi 17 Pro Max dengan layar.

Xiaomi 17 Pro Max Bakal Dilengkapi Layar Belakang

Lufthi Anggraeni • 16 September 2025 17:03
Jakarta: Xiaomi baru saja mengonfirmasi akan meluncurkan Xiaomi 17, Xiaomi 17 Pro dan Xiaomi 17 Pro Max pada akhir bulan September ini di Tiongkok, dan melewatkan angka 16 untuk menyamai Apple dalam hal penamaan produk.
 
Mengutip GSM Arena, Xiaomi mengunggah gambar yang menampilkan bagian belakang Xiaomi 17 Pro Max. Gambar ini juga menampilkan bagian belakang Xiaomi 17 yang telah dirumorkan, dengan desain identik bocoran gambar yang beredar pekan lalu.
 
Gambar itu sempat digunakan oleh akun Weibo resmi Xiaomi, sebelum dihapus kembali. Artinya, kehadiran gambar berpeluang merupakan ketidaksengajaan, atau bagian dari kampanye teaser Xiaomi untuk smartphone flagship unggulan terbarunya.

Sebagai pengingat, layar belakang di Xiaomi 17 Pro Max serupa fitur yang sebelumnya pernah ada di model-flagship Xiaomi seperti Mi 11 Ultra. Layar belakang ini berada di sebelah modul kamera utama, bukan di atas atau di dalam kamera utama, lebih menyerupai gaya visor kamera dengan modul kamera besar dan layar belakang berdampingan.
 
Layar belakang menjadi bagian dari modul besar kamera ini dikabarkan dapat dimanfaatkan untuk sejumlah fitur seperti notifikasi, waktu, panggilan masuk, dan juga preview kamera belakang saat ingin memotret diri sendiri menggunakan kamera utama.
 
Modul kamera diperkirakan akan berukuran sangat besar dan mencolok, dengan setup kamera rumit, berpeluang terdiri dari lensa telefoto, zoom optik tinggi, ultrawide, dan sensor utama beresolusi tinggi.
 
Selain itu, Xiaomi 17 Pro Max juga dikabarkan akan hadir dengan bodi menggunakan bahan premium dan finishing khusus, ditujukan agar layar belakang terasa seperti bagian desain kelas atas, bukan sekadar tambahan aksesoris.
 
Sementara itu, Xiaomi 17 Series dikabarkan akan didukung chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5 yang baru saja Qualcomm konfirmasi namanya, setelah beberapa spekulasi beredar pekan sebelumnya. Xiaomi 17 dan Xiaomi 17 Pro diperkirakan akan hadir dengan dimensi yang sama, namun Xiaomi 17 Pro disebut akan hadir dengan dukungan kamera dan layar lebih baik.
 
Sedangkan Xiaomi 17 Pro Max digadang akan hadir dengan model berdimensi lebih besar dibandingkan dengan model Pro, dan disebut mengusung gaya serupa Apple.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan